Sekelompok Pemuda

8 3 6
                                    

“Jadi, data yang aku dapatkan itu sebenernya hampir sama dengan data monster CoVB135 yang berbeda hanyalah di bagian team finishernya aja” ucap Jeje
“Chotto Matte, berarti Kyutama penambah kekuatan untuk melawan monster itu sama artinya?” tanya Vista
“Berdasarkan data sih iya” ucap Jeje sambil memastikan data di Ipadnya ucap Jeje
“Lah, tapikan Biotech Kyutama hanya ada satu, mana mungkin Lauren memakai itu sendiri untuk melawan 2 monster yang dimana kemampuannya juga luar biasa” ucap Fanny
“Kita gunakan aja kemampuan dari Futago Kyutama untuk membuat duplikat dari Biotech Kyutama” ucap Novi
“Emang bisa ya Je, Fin, Kyutama itu dipakai untuk Kyutama juga?” tanya Yuni kepada Jeje dan Fina yang dimana hanya mereka lah yang paham tentang Kyutama dan penggunaannya
“Eh kurang tau sih, apa kita nyoba tanya ke Senior? Kan mereka lebih tau daripada kita” saran Fina
“Kalau kita tanya apa nggak curiga? Kita kan juga udah lama bareng mereka, seharusnya kita tau” ucap Ina
“Curiga sih pasti iya. Tapi asal jangan tanya ke kak Stinger, yang ada kita malah nggak dapat jawaban” ucapku
Fanny langsung mengancungkan jempolnya

“Nah berhubung di Basecamp ada Kak Hammy dan Kotaro, bisa nih antara Yosi dan Samuel nanya ke salah satu dari mereka” ucap Lauren
“Aku aja deh yang nanya, kalian tunggu sini” ucap Samuel yang kemudian keluar untuk menanyakan

Nggak butuh waktu lama, Samuel kembali
“Cepet amat!” ucap kami ber-9 secara spontan
“Kan Cuma tanya doang ngapain lama” ucap Samuel
“Bener sih, nggak salah! Tapi apa jawaban dari Kotaro?” ucap Jeje
“Kata Kotaro, Futago Kyutama dapat digunakan untuk sesama Kyutama, namun jika Kyutama tersebut di duplikat maka kemampuannya juga terbagi dua dan tidak sekuat sebelumnya” ucap Samuel
“Tapi kita bisa mengatasi hal itu, jika sih pemegang Kyutama tersebut menggunakan secara bersamaan” ucap Fina
“Ide bagus tuh Fin” ucap Yuni
“Oh ya ada yang hampir kelupaan, Kata Kotaro, jika Futago Kyutama digunakan ke sesama Kyutama maka wujud asli dari Futago Kyutama akan menghilang, beda lagi jika Futago Kyutama di gunakan oleh kita. Lalu Futago Kyutama akan kembali jika kita benar-benar selesai menjalankan misi” tambah Samuel
“So, who wants to hold Biotech Kyutama, beside’s Lauren?” tanya Jeje (Jadi, siapa yang mau megang Biotech Kyutama, selain Lauren?)
“Sam, kau mau kan?” Tanya Vista
“Saranku, jangan Samuel, karna nanti aku rasa, kita membutuhkan bantuan Samuel dengan Kyutama Pembantunya alias Tate Kyutama” ucap ku setelah mendapat sebuah bayangan yang tentunya samar-samar
Para sahabatku akhirnya mengerti, maksud dari ucapanku

“Aku punya ide, kan Yuni dan Fina mempunyai ikatan yang sama seperti seniornya dan kebetulan beda team juga, gimana kalau kalian berdua aja yang megang Biotech Kyutama? Mungkin barangkali dengan ikatan kalian itu dapat mengalahkan Monster Kembar” saran Lauren sambil mengeluarkan Biotech Kyutama
“Boleh deh” ucap Fina dan Yuni yang menyetujui saran Lauren
Akhirnya tanpa lama lagi, Jeje menggunakan Futago Kyutama ke Biotech Kyutama alias membuat duplikat dari Biotech Kyutama. Setelah, Biotech Kyutama ada dua, Yuni dan Fina mengambil masing-masing lalu menyimpannya

“Setelah bahas, yang megang Kyutama, Je, bolehkah bahas yang lain tentang prediksi-prediksi yang akan terjadi misalnya” ucap Vista
“Boleh-boleh dipersilahkan” ucap Jeje
“Jadi gini, kita kan belum pernah ngelihat secara nyata monster CoVB1617 itu kayak gimana. Nah nanti semisal nih team finisher dari Cov B135 ketemu sama monster CoVB1617 dan sebaliknya, gimana kalau kita pancing mereka untuk bertemu di satu tempat yang tentunya kita udah dalam mode on Kyuranger, tapi jika dalam mode off artinya kita harus mancing ke tempat yang sepi tanpa orang lain lihat, lalu berubah dan melawan monster masing-masing, gimana? Karna aku memprediksi bahwa monster kembar itu kemungkinan besar berada di tempat yang berbeda” ucap Vista
“Nah sama, aku juga kepikiran seperti itu Vis. Jadi aku setuju” ucapku
“Yang lain gimana?” tanya Vista
Mereka mengangguk, yang menandakan setuju
***************************************************************************************
Keesokkan harinya, meskipun kuliah, kerja atau tidak, kami tetap mencari keberadaan Monster Kembar tersebut, di hari pertama kami tidak dapat menemukannya hingga akhirnya di hari hmm entah hari keberapa, tiba-tiba ada warga yang sedang menggosip saat Fina dan Yuni membeli beberapa keperluan di warung

“He Jeng, tau nggak, tadi aku lihat ada sekelompok pemuda yang berani menantang monster loh, mana monsternya 2 lagi” ucap Ibu 1
“Oh iya jeng? Apa itu penyelamat yang biasanya?” ucap ibu 2
“Bukan jeng, kalau yang biasanya kan cewek semua, ada cowok tapi jarang, kalau yang ini cowok semua” ucap ibu 1

Saat Fina dan Yuni mendengar itu, tanpa pikir panjang
“Permisi bu, maaf sebelumnya kalau kami sedikit lancang. Kalau boleh tau, ibu tadi bertemu dengan sekelompok pemuda itu dimana ya?” tanya Fina
Kemudian ibu tersebut memberi tahu dimana beliau bertemu dengan sekelompok pemuda yang berani.
“Oh, disana ya bu, baik bu, terimakasih infonya” ucap Fina
Setelah di beritahu oleh ibu itu, Fina lalu meminta tolong Yuni untuk menghubungi kami melalui Seiza Blaster


“Junior, dimana pun kalian sekarang, tolong secepatnya ke daerah ***** (daerah yang di beritahu oleh ibu tadi), tadi ada ibu-ibu yang melihat sekelompok pemuda yang berani, selain kita, dan kata beliau cowok semua, itu artinya memang bukan kita tapi ada yang lain. Aku dan Fina akan menyusul dengan segera, yang di basecamp, kunci taruh ditempat biasa, aku dan Fina nggak bawa kunci” ucap Yuni melalui Seiza Blaster
“Okyu!” ucap Kyuranger Junior kec. Fina

Saat aku mendengar ucapan dari Yuni, aku langsung terpikir bahwa apakah itu sekelompok pemuda yang pernah terlintas di bayanganku? Jika iya, siapakah mereka sebenarnya? Mengapa mereka sangat berani menantang monster? Apakah dia seperti kita tapi dari planet lain atau daerah lain?

Sesampainya di tempat yang dimaksud oleh Yuni

Hayo, kira-kira siapa ya yang di maksud oleh Ibu yang Yuni dan Fina temui di warung ya? Apakah sekelompok pemuda itu sama dengan yang ada di bayangan Yosi? Penasaran? Tunggu aja di part selanjutnya. Jangan Lupa Vote and Comment

Best Partner Season IITempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang