" Kenapa air laut rasanya asin? Karena yang manis hanyalah janji palsu.
Janji adalah beban nurani yang akan membebani sampai mati. Karenanya, jika tidak mampu memenuhi, lebih baik berdiam diri.Jangan pernah berjanji jika semuanya hanya kau ucap dihari itu saja, bukan hari dimana kamu harus membuktikannya. "
Deary " Sayap-sayap Cinta " (2012)
*******************
Gong... Gong.. gong
********************
Gong penutupan Perjusami telah dipukul sebanyak tiga kali. Menandakan kegiatan perkemahan ini telah berakhir sudah. Nampak lelah badan terukir dari setiap wajah teman-temanku namun semangatnya tak akan pernah redup seperti bara api. Diantara kulit yang gosong terkena sinar matahari terdapat deretan senyum yang selalu mekar seperti mawar. Dari kedinginan pagi yang menyelimuti kulit tenda tersimpan seluruh ria tawa regu kelompok yang selalu tangguh dalam berkerjasama.
Banyak pelajaran selalu aku ambil dalam mengikuti perkemahan ini. Termasuk belajar sederhana dan bergotong royong antar sesama. Karena pada dasarnya manusia adalah makhluk sosial yang mana tentunya sangat membutuhkan manusia lain untuk dapat bertahan hidup. Dan yang paling ku apresiasi dariku yakni penyakit asma yang biasanya seringkali kambuh disaat yang tidak tepat. Akhirnya terlawan oleh keceriaan dan kesibukanku. Begitu bangganya aku melihat diriku sendiri yang mampu melawan kekuranganku yang satu ini.
Mataku tertuju pada beberapa teman-teman yang mulai satu persatu meninggalkan bumi perkemahan dengan semangat. Karena sudah tiga hari sudah menyatukan diri di alam belakang sekolah. Vina, siti, dan Widiya tak lupun saling berpamitan dan kqmi berpelukan layaknya Teletubbies. Karena belum tentu kita akan ada acara seru lagi seperti perjusami.
Berakhir aku sendiri yang terduduk pada bongkahan tanah kerontang. Sengaja aku menunggu suasana sepi agar tidak berdesakan dengan teman-teman yang lain. Tau juga kan, lebih baik mencegah daripada mengobati. Karena aku tau teman-teman cowok di SMP Laskar Mandala Bisa dikatakan Bad Boy SMP se kecamatan Mantup. Kategori tersebut sudah dianugerahkan oleh setiap alumni-alumni yang sering ku temui.
Binar sorot tajamku beralih ke arah Kak Bayu dan Kak Angun yang sedang membicarakan hal serius. Raut wajah geram dengan bola mata membulat dan giginya yang rapat dengan sesekali menujuk ke arah kak Anggun. Tangis Kak Anggun pecah seketika dan dengan sigap memeluk kaki Kak Bayu. Memohon dengan sangat agar tetap bersamanya. Samar-samar ku dengarnya.
Tas Ransel ku dekap kemudian aku berjalan ke arah tempat biasanya aku terduduk ketika senja menerpa. Ku nikmati kesyahduan angin menerepak mengurai rambutku perlahan. Matahari yang masih manja merangkak diatas awan kurasa kali ini tidak terlalu berbinar panas. Deg, teriakan keras menyeruak dan muculah kedua pasangan tersebut dihadapanku yang sedang asyik menikmati pagi." Minta maaf !!!! "
" Gak mau... Gak sudih... Dan gak akan "
" Apa salahnya minta maaf ? Gak berkurang kan harga dirimu ? "
" Hei.... Harga diri kakak kelas dengan predikat cewek terfavorit kelas Delapan. Akan turun dengan minta maaf pada cewek kampung, miskin, pelokor lagi "Plakkkkkk
Whufttttttt... Aku tidak bisa melihatnya. Ketika dengan segenap kekuatan pangeran Keren melayangkan satu tamparan kepuasan ke pipi Kak Anggun. Perlahan-lahan air mata cantik keluar darinya. Dia tersedu-sedu sembari memegangi pipinya yang masih memerah. Aku tidak tau apa yang terjadi namun aku berusaha tidak mau ikut campur.
Gigi Pangeranku gemretak dengan tangan yang saling erat mengengam. Bola mata yang sedari tadi masih membulat sekarang sudah memerah. Dia seketika mendudukan Pacarnya di depanku. Langsung ku peluk kak Angun dengan erat. Namun yang ku terima adalah sebuah penolakan dan tendangan." Angel.... Yang merencanakan penculikanmu adalah Anggun. Dan Ketika dia dikuasai oleh hantu Penjaga sekolah dia berjanji akan memberikan semuanya asalkan kamu harus musnah terlebih dahulu "
" Bagaimana bisa kau tau ? "
" Pak Rohim memberitahuku. Jangan kau Fikir bersekutu dengan jin itu mudah, Bodoh. "
" Yah, kan emang cewek udik ini pantes mati "
" Kamu tidak berhak mengatur kehidupan dan kematian seseorang. Kamu bukan Tuhan "
" Gak mau tau "
KAMU SEDANG MEMBACA
Sayap-Sayap Cinta
Dla nastolatkówAngel cewek belasan tahun terbilang usianya. lahir dari keluarga dengan ekonomi yang kurang memadai. disisi lain dia harus berjuang keras demi pendidikannya. Ia terjebak dalam sebuah kisah cinta. ia tidak bisa memilih mana yang akan ia jadikan sepa...