Halo Halo semuanya, selamat datang di cerita aku.
Benar-benar grogi banget buat publish cerita fantasy ini. Hehe, jujurly ini pertama kalinya aku buat cerita fantasy, rasanya kaya nyess takut aneh dan pada gasuka sama ceritanya.
Tapi karena aku mau coba hal baru, yaa akhirnya aku buat ini cerita. Mungkin alurnya udah pada gak asing, soalnya emang udah banyak genre ini,tapi gwenchana . Otak aku juga masih pas-pas an, buat cerita ini aja aku mikir banyak tentang mungkin ritual, cara bicara atau sapaan yang menurut aku emang harus di pikir
So,silakan baca hasil karya aku, jangan lupa tinggalkan jejak kalian yang sangat aku harapkan
Happy Reading 🙇♀️🙇♂️
**•̩̩͙✩•̩̩͙*˚Transmigrasi?˚*•̩̩͙✩•̩̩͙*˚*
Di dalam kamarnya, seorang gadis bersurai perak keemasan duduk termenung di bibir ranjang. Matanya berkedip beberapa kali, mencerna sebuah keajaiban yang beberapa jam lalu terjadi, menggoncangkan pikirannya
Dia Lorena, gadis yang hidup pada abad ke-21 mengalami kecelakaan dan berakhir pada tubuh Asael Yvaine Alyson, seorang tokoh figuran yang berperan sebagai permaisuri seorang kaisar kerajaan Octofys yang diceritakan begitu makmur dan penuh keadilan
Dalam novel 'Helena my love' Asael sebagai permaisuri sering diabaikan oleh suaminya sendiri hanya karena kedatangan Helena, putri seorang jenderal perang. Mereka bertemu pada pesta perayaan atas kemenangan Rhyo (kakak Asael) yang berperang selama 2 bulan menghadapi musuh dari Kerajaan Codeli
"Gue gatau ini sial atau keberuntungan, Tuhan ada ada aja ngasih takdirnya" helaan nafas keluar dengan lembut dari bibir mungil Lorena. tidak, maksudku Asael
Dalam cerita tidak begitu di jelaskan tentang Asael , tapi di mata lorena, Asael sangat mengenaskan. Dia istri sah, dia permaisuri yang artinya memiliki kekuasaan yang besar bukan? Tapi kenapa dirinya begitu mudah di tindas dan sama sekali tak ada perlawanan
Novelnya terlalu meng-agungkan tokoh utama,Asael mengumpat dalam hati. Jika endingnya tetap sama lantas untuk apa Tuhan menitipkan jiwanya kemari? Lorena rasa ada yang harus di tegakkan
Beruntung sekali Asael, memiliki fisik yang sangat sempurna, mungkin karena dia permaisuri (buangan) haha. Rambutnya bergelombang indah,dengan tinggi sekitar 178-an serta lekuk tubuhnya yang sempurna. Jangan lupakan netra biru lautnya yang indah, jernih dan siap menghipnotis siapa saja
tok tok tok
Asael itu menoleh pelan, "masuk" pintu terbuka dan masuklah tiga orang pelayan dengan seragam berwarna coklat terlihat seperti gaun sederhana yang bahkan tak ada motif sama sekali
KAMU SEDANG MEMBACA
Became the emperor's wife
FantasyLorena Khayanza,seorang agent genius yang sedang menjalankan misi penangkapan seorang bandar narkoba harus tewas ditengah aksinya. Ia pikir akan terbakar di api neraka,namun ternyata salah Keajaiban terjadi, dia terdampar ke dalam novel yang sebelum...