Daisuke yang sedang mengadakan rapat harus diberhentikan secara mendadak setelah mendapatkan panggilan telepon dari seseorang yang membuat rekan bisnisnya merasa kebingungan sekaligus penasaran, sedangkan Haru dengan terpaksa harus menyerahkan tugasnya kepada teman setimnya untuk menangani kasus yang sedang dia kerjakan setelah dia menerima sebuah panggilan telepon.
Mereka berdua mengendarai mobil di waktu yang sama tapi di tempat yang berbeda dengan perasaan berkecamuk dengan kecepatan mobil yang di atas rata-rata untuk mencapai lokasi yang sedang mereka berdua tuju.
Yurike Hospital
Terpampang nama dari lokasi yang mereka tuju ketika mereka sudah memarkirkan mobil lalu turun dari mobil dan berlari secepat mobil ke lobi.
"Apa di sini ada pasien yang bernama Kageyama Tobio?"
Mereka berdua (Daisuke & Haru) bertanya secara bersamaan yang membuat kedua orang tersebut saling menatap satu sama lain dan tersenyum kecil lalu tatapan mereka kembali teralihkan ke arah sang resepsionis.
"Kageyama Tobio sedang berada di UGD karena kondisinya yang masih belum stabil jika saya boleh mengetahui identitas kalian maka siapa kalian berdua bagi pasien?" tanya sang resepsionis dengan sangat sopan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan oleh tempat dia bekerja.
"Kami berdua orang tua dari pasien dan kami sempat dihubungi oleh keponakan kami jika dokter yang menangani anak kami ingin membicarakan mengenai kondisinya"
Daisuke yang membalas pertanyaan dari resepsionis tersebut dengan sangat sopannya seperti resepsionis tersebut.
"Dokter Sato memang sempat menginformasikan kepada kami jika ada orang tua dari pasien yang bernama Kageyama Tobio maka bisa langsung menemui beliau di ruangannya"
Sang resepsionis masih tersenyum sopan sambil mengetikkan sesuatu di komputer yang berada di meja tempat dia bekerja.
"Kebetulan jika dokter Sato sedang tidak menangani pasien untuk saat ini jadi kalian bisa menemui beliau di sebuah ruangan yang bertuliskan 'Dokter Umum & Psikiater' yang berada pada lantai 2"
Resepsionis tersebut mengalihkan pandangannya kepada Daisuke dan juga Haru sambil mempertahankan senyuman sopannya ketika dia membalas ucapan dari Daisuke, serta memberitahukan mengenai dokter yang menangani Tobio.
Tanpa basa basi lagi maka mereka berdua langsung mengangguk dan mengucapkan terima kasih kepada sang resepsionis, setelah itu mereka pun pergi ke ruangan yang dimaksudkan oleh sang resepsionis menggunakan lift.
ཧᜰ꙰ꦿ➢ BAAF ༒
Kini kondisi Tobio sedang dikatakan tidak dalam keadaan yang baik-baik saja karena dia sedang tertidur lelap dengan berbagai alat di tubuhnya serta selang oksigen yang senantiasa berada pada hidungnya.
Di ruangan inap Tobio terdapat pada ruangan VVIP karena ketika Daisuke serta Haru mengetahui mengenai kondisi dari anak angkatnya itu setelah mendengarkan penjelasan dari sang dokter yang menangani anaknya, mereka berdua ingin anaknya mendapatkan penanganan yang terbaik.
FLASHBACK
Kini Daisuke maupun Haru mendengarkan penjelasan dari dokter yang telah menangani anak angkat mereka yaitu Takeru Sato, mereka sangat mencermati setiap kata yang keluar dari sang dokter.
"Ini kondisi yang cukup unik karena selama saya menangani berbagai macam pasien maka pasien yang saya tangani kali ini cukup berbeda dari yang sebelumnya, jadi anak kalian berdua memang sempat sadar ketika salah satu perawat ingin memeriksa keadaan pasien dan pasien memang sempat sadarkan diri.
KAMU SEDANG MEMBACA
Became A Antagonist Figure (Kageyama Harem)
Teen Fiction{ORIGINAL STORY} • {TRANSMIGRATION #01} Kageyama Tobio merupakan seorang pemain voli di bangku sekolah menengah atas, dia amat sangat mencintai voli melebihi dirinya sendiri. Selain itu dia pun memiliki 3 orang sahabat yang selalu melindunginya, sel...