Siap-siap buat ke sekolah. Rami udah rapi banget. Dia menyisir rambutnya depan cermin, memakai parfum di seragam juga leher dan pergelangan tangan.
Si ganteng yang udah punya pawang ini, selalu memperhatikan outfit.
Klek! Pintu kamar terbuka. Rami jalan ke ruang tamu untuk sarapan bareng keluarganya.
" Good morning Nek." Cium Rami di pipi wanita tua itu.
" Morning~ tampan sekali cucuku~"
" Haha... makasih Nek."
Rami duduk di sebelah kursi Neneknya. Dia di siapkan nasi juga lauk sama Mama.
Saat meneguk air putih, dada Rami terasa sakit. Awalnya biasa aja. Dia meneguk habis air putihnya mengira jika dehidrasi.
" Kenapa?" Tanya Papa.
" Gak ada Pa. Hehe..." Cengirnya sambil lanjut makan lagi.
Sakit ini sesekali terasa seperti di suntik. Tapi sesaat hilang bikin Rami mengabaikan dan menganggap hal ini tidak menggangu aktifitas nya.
Seperti biasa, dia akan ke rumah Ahyeon, jemput pacarnya buat pergi bareng.
" Sayang, liptint aku habis~" keluhnya saat baru aja masuk mobil.
" Nanti beli lagi.."
" Aku suka yang ini. Disini gak ada. Jarang! Adanya di online."
" Yaudah pesanlah nanti aku bayarnya~"
Rami super lembut bicara ke Ahyeon. Pokoknya dalam keadaan apapun lah, soft banget jadi pacar able si tantrum Ahyeon.
" Dada aku pagi tadi sakit. Kenapa ya sayang?"
" Sakit?"
" Hem. Tapi sekarang gak."
" Banyak-banyaklah minum air."
" Iya. Aku bakal minum banyak."
Rami tuh ngomong gitu biar Ahyeon tau kalau ntar dia merintih, berarti dadanya sakit.
" Kamu butuh apa-apa telpon aku." Kata Ahyeon saat Rami nganterin dia ke kelas.
" Hem." Angguk Rami. Dia pamit buat ke kelas. Akhirnya Ahyeon di tinggal sambil Rami menekan-nekan dadanya yang sakit tadi.
" Semoga gak papa." Gumamnya.
•••
Jaehyuk meletakkan bunga Lily di atas meja Pharita karena orangnya belum datang. Terus dia pergi tuh. Gak lama, datang Pharita sama Ruka yang menenteng paper bag donat punya Rita.
" Bunga siapa?" Tanya Rita ke temen-temennya.
" Ohh. Tadi ada Jaehyuk." Jawab mereka.
Ruka langsung sebel gitu mukanya. Dia mengambil bunga ini dan meletakkan donat Pharita di atas meja.
" Nanti gak usah ke kantin. Aku pesan delivery aja." Kata Ruka buat Rita mengangguk sambil melepas tasnya untuk di letakkan di atas kursi.
" Ini aku bawa." Lanjut Ruka dan Rita ngangguk aja. Ngeliat Ruka udah badmood gitu dia jadi takut.
" Aku pergi ya."
" Iya. Makasih sayang."
Ruka mengangguk. Dia langsung balik badan pergi sambil bawa bunga itu.
" Duhh Rita maaf ya. Kayaknya Ruka marah deh."
" Gak papa kok." Jawab Rita meski dia kepikiran juga.
Ngapain sih, Jaehyuk pake segala letak bunga!? Udah tau Rita dah pacaran sama Ruka! Masiiiiihhh aja!!!
KAMU SEDANG MEMBACA
Triple R
FanfictionIni hanya kisah percintaan 3 remaja dengan story love nya masing-masing Cast : Rami Rora Ruka - Pharita Ahyeon Chiquita Asa - Jennie Ella Rose Jisoo Lisa Gawon Sullyoon