Setidaknya jika kau tak percaya padaku, percayalah pada hatimu jangan percaya oranglain meskipun itu sahabatku (Clara)
------------------------------------------------------Pagi itu clara sudah siap untuk berangkat kesekolah. Dengan seragam yang melekat pada tubuh idealnya. Ia berjalan menuju ruang makan untuk sarapan pagi bersama.
"Ma, ara gausah sarapan deh. Lagi buru-buru. Mang Ujang udah didepan kan?" cicit clara sambil menyeruput susu coklat panas.
"Mang ujang lagi sakit sayang, kamu bener gak mau sarapan?"
"Aku trus berangkat naik apa maaaa?" rengeknya seperti anak kecil.
"Sama rafa aja kak,naik sepeda" tawar rafa sambil mencemol roti selai.
"Duh adek! Kakak mau kamu bonceng dimana? Sepeda kamukan sepeda cowok"
"Ya udahlah sayang, naik ojek online aja" saut mama july.
"Yaudah deh,kakak berangkat dulu ya. Udah pesen ojol barusan. Daa mama, daa adek,daa papa"
"Hati-hati" kor semua yang ada dimeja makan.
SMA Nusa Bangsa
Seperti biasa brandon sudah berada dilapangan basket dengan memainkan papan skateboardnya. Ia jatuh beberapa kali karena ia kerap melamun.
Brukkk......"Brandon, lo gakpapa?" tanya ara sembari membantu brandon bangkit.
"Gue gapapa" balasnya langsung meninggalkan ara yang mematung diarea lapangan Basket.
"Dia kenapa? Masih sakit mungkin. Padahal mau gue ajakin sarapan pagi" ucap ara ditengah lapangan.
Setelah itu ara langsung pergi kekantin sekolah untuk memanjakan cacing-cacing diperutnya yang sudah meronta.
"Pak maman, mie baksonya 1 teh panas 1 ya" pesan ara langsung mendaratkan bokongnya pada kursi yang disediakan.
"Non clara lama gak kesini, kemana aja non?" tanya pak maman sambil menyodorkan mie bakso dan teh panas.
"Bawa bekel pak hehe. Mama masaknya enak"
"Brati bakso bapak gaenak ya non?"
"Bukan gitu pak maman, aku itu bawa bekal supaya hemat. Bakso bapak enak kok, lagian akukan udah langganan dari kelas 10" jelasnya pada pak maman.
"Oke siap, non clara the best deh. Selamat menikmati"
Tak perlu waktu lama untuk ara menghabiskan hanya 5 menit saja, ia langsung bergegas menuju kelasnya. Di tengah perjalanan ia bertemu dengan Rama, Arga dan Brandon. Dengan tersenyum clara menyapa ketiganya.
"Hai"Dengan kompak mereka menampilkan koor.
"Hai clara"
Setelah membalas sapaan clara brandon langsung mengalihkan perhatiannya pada benda persegi berwarna gold.
"Gue kekelas dulu ya, see you boys"
KAMU SEDANG MEMBACA
Clara (Completed)
ChickLitClara Quenna Azzahra anak baru gede yang bergelimang harta,cinta dan tahta. Anak pertama dari keluarga Adiwijaya pengusaha tersukses di Jakarta. Clara atau yang biasa dipanggil Ara sudah bisa dibilang sempurna hidupnya. Bagaimana tidak? ia memiliki...