Kelompok Perjuangan Islam Hamas menyambut panggilan Marwan Barghouti, anggota senior Fatah, yang mengajak warga Palestina bersatu. Ia mengingatkan untuk tetap berpegang pada demokrasi dan memulai dialog nasional yang bersifat luas, dilansir dari Middleeastmonitor.com.
Dalam sebuah pernyataan, Kepala Hubungan Nasional Hamas Husam Badran mengatakan bahwa panggilan Barghouti yang ditulis dalam sebuah surat itu dikirimkan dari penjara. Barghouti dikenal dengan peran historisnya sebagai pemimpin nasional, yang memiliki ketertarikan besar dalam menyatukan warga Palestina dan mendukung perlawanan.
Husam menambahkan, “Surat itu termasuk sebuah pandangan yang maju untuk mempersatukan warga Palestina dan menghilangkan banyak rintangan ke depan dalam mencapai perdamaian nasional.”
Menurut Husam, Hamas menantikan panggilan Barghouti yang kini sedang diproses oleh para pemimpin Fatah.
Dalam surat Barghouti yang menandai 20 tahun kematian pemimpin senior Fatah, Khalil Al-Wazir, ia menyerukan perjuangan melawan pendudukan menggunakan segala kemungkinan yang ada, termasuk perlawanan bersenjata. Ia juga mengajak warga Palestina untuk bersatu melawan “deal of the century”, untuk berpegang pada demokrasi dan melakukan dialog nasional yang bersifat luas.
Barghouti menambahkan, Perlawanan Palestina, isu politik dan diplomatik seharusnya dipimpin oleh Organisasi Pembebasan Palestina dengan keterlibatan seluruh faksi, termasuk Hamas dan Jihad Islami.
Marwan Barghouti ditahan oleh Israel pada tahun 2002 dan kemudian divonis hukuman seumur hidup, dengan dalih terlibat dalam serangan mematika terhadap Israel yang dilakukan oleh mata-mata Fatah. (kimikim/palestineupdate)
KAMU SEDANG MEMBACA
story of palestine(SOP)
Научная фантастикаPalestina, Sebuah negara kecil Dimana selalu ada Seribu satu kekuatan disana Tatkala berjuta rudal menghancurkan Disitulah berjuta semangat selalu membara Tatkala ribuan nyawa melayang Disitulah ribuan mental semakin menerjang Apa sebenarnya makna h...