Pada suatu hari ada sekeluarga pergi ke bandung.Keluarga tersebut terdiri dari ayah,ibu dan satu orang anak yg masih berumur 8 tahun.
Mereka berangkat dari Jakarta sekitar jam sembilan pada hari jumat malam sabtu.nah tiba-tiba anaknya kebelet kencing sampe merengkek-rengek sama orang tuanya.“udah nanti aja pas di pintu tol,di sini gelap!”ucap bapaknya.
Tapi karena anaknya udah gak kuat untuk menahan kencing,berhentilah mereka dipinggiran jalan tol cipularang km sembilan puluh,lalu turunlah anak itu
“jgn jauh-jauh ya nak"ucap ibunya dengan raut wajah panik.
"Iya"sahut si anak.Tapi kedua org tuanya merasa kok anak ini semakin jauh dan menjauh jalannya.
“eh jangan jauh-jauh,di depan mobil aja!”ucap ibunya.
iya mah!"sahut si anak.Lalu tak lama kemudian anak itu balik ke mobilnya dan duduk di belakang,
“kamu nih gimana sih?kencing kok jauh2 amat"ucap ayahnya.
Anaknya terlihat diam saja,namun bapaknya tidak curiga karena hari sudah malam dan memburu waktu menuju kota Bandung.Setelah mereka sampai di Bandung , orang tuanya melakukan aktivitas seperti biasa selama dua hari hingga hari minggu,seperti belanja,makan, mandi,tidur dan kegiatan lainnya yamg menyibukkan mereka untuk mengisi hari liburan.
Namun di sela-sela liburan mereka, orangtuanya merasa heran melihat kejanggalan dari anaknya yang biasa anaknya paling senang berenang di hotel,ini tidak.anaknya terlihat murung,pucat dan berubah jadi pendiam,tidak seperti biasanya.
“Kamu sakit?”tanya ibunya,tapi anaknya diam aja dengan muka datar tanpa ekspresi dan tentunya dengan muka pucat.
Akhirnya ayahnya memutuskan untuk pulang ke jakarta dan dari rencana sebelumnya hingga hari senin akhirnya bapaknya memutuskan pulang hari di hari minggu.Didalam perjalanan pulang sekitar jam sepuluh,kembali si anak kebelet kencing sampe merengek-rengek gak karuan
“Aduh pah,aku mau kencing"ucap anak itu.
Akhirnya mereka berhentilah kembali tapi anehnya mereka berhenti di km yang sama seperti anaknya kencing sebelumnya,hanya saja di jalur yag berbeda.tetapi kali ini si anak tidak balik-balik ke mobil sehingga membuat bingung dan panik orang tuanya.
Setelah mereka menunggu satu jam di pinggir tol akhirnya mereka melapor ke petugas melalui nomor telephon pengaduan tol.Dalam percakapannya di telephon, petugas menyatakan menemukan seorang anak kecil di jalan tol tersebut yang membuat mereka berdua menjadi bingung.petugas tersebut memberikan ciri-ciri,jenis kelamin dan usia si anak tersebut dan ternyata cocok.
Akhirnya orang tua tersebut langsung menuju pos tersebut sambil terheran-heran.“Kok bisa ada di sana?"sahut ayahnya.
Sesampainya di pos,ibunya langsung memeluk erat anaknya dan memarahinya
“Kamu kemana sih?kok tiba-tiba kamu disini?"ucap ibunya.
“Loh!mamah yang kemana aja?aku ditinggal dan aku teriak-teriak tapi mamah gak denger”ucap anaknya sambil nangis.
“Bu jangan dimarahi bu,anak ibu sudah di kantor kami selama dua hari sejak malam sabtu"ucap petugas tersebut memberikan penjelasan.
Seketika itu ibu dan ayahnya duduk lemas dan saling memandang.Ternyata pada waktu anaknya kencing dalam perjalanan ke Bandung ,dia hanya kencing di samping kiri mobil di balik pintu belakang
tetapi ibu dan ayahnya melihat dia berjalan di depan mobil dan menjauh,
setelah balik anaknya yang masih kencing ditinggal begitu saja sampai anaknya teriak-teriak tapi tidak kedengaran oleh kedua orang tuanya.
Pertanyaannya adalah lalu siapa yang ikut ke bandung?
KAMU SEDANG MEMBACA
Horor
Horrordisini ada cerita tentang psychopat,misteri,hantu,cinta dan legenda-legenda misteri,riddle psychopat,riddle hantu,riddle misteri,test psychopat dan creepy pasta.