SMA (END)

1.1K 25 5
                                    

5 tahun kemudian...

Siang hari itu sangat terik. Tampak batang Matahari semakin tinggi menerangi sepenjuru langit. Hawa udara kian panas. Tak ada yang protes jika cuaca ektrem itu terjadi di jakarta. Begitulah sebenarnya keadaan ibukota negara itu setiap hari.

Di depan stadion GBK, tampak ramai orang-orang berdiri berdesakan memadati depan panggung, yang dirancang megah dan besar. Segala peluh dan keringat tak membuat gerombolan penonton itu mau beranjak darisana. Mereka sedang menantikan penampilan perdana seorang vokalis yang baru saja naik daun di ranah musik indonesia serta memiliki suara sebagus Duta S07.

Lamat-lamat seorang MC mulai menguji mic yang dipegangnya. Ditepuknya seraya mengetes.

"Halo, halo.."

Seluruh penonton terdiam. Mereka siap mendengarkan apa yang akan dikatakan si pembawa acara itu.

"Halo.. halo.." si MC masih tetap pura-pura mengetes micnya untuk yang kesekian kalinya.

Penonton jelas kesal.

"HUUUUUUU!!!!..." Sorak mereka serempak.

Detik itu juga MC tadi langsung tergelak. Ia minta maaf sembari menganggukkan kepala.

"Sorry, sorry.. kalian udah nggak sabaran ya?" Katanya

"IYYYAAAAAA!!" jawab penonton serempak.

"Haha.. oke. Oke.. kalian sudah siap memasuki dunia, yang akan membuat kalian lupa pada semua masa lalu!??" Ucapnya lantang.

"SIAAAPP!!!!! IYAAAA!!" Sahut mereka lagi terpecah jadi dua suara.

"Oke.. kita langsung saja. Silakan sambut Duta Sheila On Seven.. eh, maksud saya Awan vokalis dari Band NA2B Project dan kawan-kawan."

Semua penonton langsung bertepuk tangan bergemuruh hingga membuat seisi udara penuh teriakan yang menggelegar.

Dan mereka semakin heboh lagi saat Awan muncul bersama personil Bandnya dari belakang panggung. Tak ada Bagas ataupun Nick. Hanya Anto yang masih tersisa dari Band mereka yang sudah berdiri sejak SMA itu. Nama Band mereka adalah gabungan dari insial nama panggilan mereka masing-masing. NA2B (Nick-Awan-Anto-Bagas). Dibacanya En-a-tubi.

Walau personilnya nggak lengkap. Awan tetap kukuh mempertahankan nama itu, agar tak pernah melupakan masa lalu mereka dulu saat masih latihan bersama. Kini Awan adalah Leader Band semenjak ditinggalkan Bagas. Dia akan terus mewujudkan mimpi mereka dulu yang sempat tertunda.

Awan melambaikan tangannya ke arah penonton. Sontak para penonton cewek menjerit histeris. Secara penampilan Awan sudah jauh berubah drastis ketimbang SMA dulu. Sekarang tubuhnya sudah sedikit berotot dan berkulit putih. Rambutnya panjang setengkuk dan dibiarkan terurai. Poninya disisir kebelakang, sehingga wajah tirusnya kelihatan jelas. Yang paling menarik adalah janggut tipisnya yang dibiarkan tumbuh tanpa kumis. Niatnya mau meniru idolanya Duta. Tapi, yah.. segitu saja sudah cukup pikirnya.

"Halo semua..." sapanya.

KYAAAAA!!!!! Jeritan para cewek semakin menjadi-jadi sehingga membuat Awan tertawa.

"Gue dulu punya sahabat." Katanya memulai. "Dia adalah kawan terbaik yang pernah gue punya sampai sekarang. Tak ada satupun yang bisa menandingi dia dalam hal apapun. Itu menurut gue. Bahkan bagi gue, dia adalah Pahlawan yang sebenarnya."

Setitik bening mulai timbul di sudut mata, Awan lekas menyekanya sebelum kembali melanjutkan bicara.
Begitupun dengan Anto yang berdiri sejak tadi di belakangnya dengan gitar di tangan, ia tertunduk dengan mata terpejam.

"Tanpa dia... gue mungkin nggak bakal bisa berdiri disini. Dia sudah mengajarkan banyak hal untuk gue. Karena itulah... "

Awan berhenti sejenak. Memandangi ratusan penonton yang diam menyimak.

SMA 2013 [TAMAT]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang