Sembilan-Tanggung jawab selesai

64 2 0
                                    

Dua hari setelah pelaksanaan pemilihan ketua OSIS kini tiba saatnya upacara kirab untuk serah terima jabatan.

Aryn beserta anggota OSIS kelas 9 akan menyerahkan jabatan mereka kepada adik kelas mereka yang berarti masa jabatan mereka sebagai pengurus OSIS.

Upacara kirab tersebut dilaksanakan bersamaan dengan upacara bendera seperti biasa pada hari senin. Hanya saja prosesnya lebih panjang karena beberapa proses pengucapan janji oleh pengurus OSIS yang baru dan ucapan penyerahan jabatan dari pengurus OSIS lama.

Proses demi proses berjalan dengan lancar. Tiba saatnya pengurus OSIS lama menyerahkan jabatanya secara simbolis kepada pengurus OSIS yang baru.

Aryn mengawali proses tersebut dan mengucapkan kalimat penyerahan jabatannya kepada Febi dengan lancar dan lantang tanpa jeda.

"Febi Nurlita, Kuserahkan dan kutitipkan jabatan Ketua OSIS SMP Negeri Nusa Bangsa kepada kau. Jalankan semua program dan atasi semua permasalahan yang ada dalam organisasi. Jaga nama baik SMP Negeri Nusa Bangsa dan jadilah contoh yang baik untuk siswa-siswi SMP Negeri Nusa Bangsa" Semua peserta upacara termasuk para guru yang menyaksikan proses tersebut merasa terharu bercampur sedih karena mereka harus kehilangan sosok ketua OSIS seperti Aryn.

Keharuan mereka memuncak dan masing-masing dari mereka meneteskan air mata ketika Febi menjawabnya dengan suara yang lantang pula tetapi lebih terkesan lemah lembut.

"Aryn Nadira Putri, kuterima jabatan ketua OSIS ini dan akan ku laksanakan kewajiban dan tanggung jawabku sebagai pemimpin SMP Negeri Nusa Bangsa dan akan ku jadikan diriku sebagai teladan bagi siswa-siswi SMP Negeri Nusa Bangsa" dengan demikian jabatan Ketua OSIS kini telah berpindah secara resmi.

Setelah pengucapan janji kini giliran anggota yang lain menyerahkan dan menerima jabatan mereka secara simbolis.

Setelah semua proses selesai kepala sekolah menyatakan bahwa prosesi tersebut telah ditutup.

"Saya nyatakan Serah terima jabatan pengurus OSIS SMP Negeri Nusa Bangsa Masa Bhakti 2016/2017 ke 2017/2018 selesai dan melantik Febi Nurlita dan Ramdhan Muhammad sebagai ketua dan wakil ketua OSIS SMP Negeri Nusa Bangsa yang baru" Semua peserta bertepuk tangan dan upacara dilanjutkan sampai terakhir yaitu doa.

Setelah semua prosesi upacara dilaksanakan, seluruh siswa dibubarkan dan langsung menuju kelas masing-masing untuk mengikuti pelajaran. Tetapi lain halnya dengan anggota OSIS baik yang lama maupun yang baru tetap berada di lapangan untuk melaksanakan kegiatan selanjutnya yaitu penyampaian program kerja OSIS.

Aryn segera menemui Reni untuk menanyakan perihal surat dispensasi untuk anggota OSIS karena mereka tidak akan mengikuti pelajaran selama satu hari full karena mereka harus mengikuti rapat tersebut.

Setelah semua surat dispensasi disampaikan ke semua kelas, Aryn memulai rapat tersebut.

🌸🌸🌸
Rapat berjalan dengan lancar dan tidak ada keributan sedikitpun. Semua Dewan menyampaikan program kerja mereka masing-masing untuk satu tahun kedepan. Setelah semua dewan menyampaikan program kerjanya, rapat tersebut ditutup dan anggota OSIS kelas 7 dipersilahkan untuk pulang.

Aryn membuka rapat keduanya. Reni, Kristia dan Febi mendampinginya di meja utama.

Pada rapat tersebut Aryn akan menyerahkan sepenuhnya tanggung jawabnya kepada Febi. Semua anggota saling menyampaikan keluh kesah mereka.

"Mulai detik ini tanggung jawab saya telah selesai dan semoga Febi selaku ketua OSIS yang baru dapat menjalankan tanggung jawabnya dengan baik. Saya meminta maaf apabila selama saya menjabat sebagai Ketua OSIS saya banyak membuat kesalahan. Saya juga minta maaf jika kinerja saya untuk memajukan SMP Negeri Nusa Bangsa kurang maksimal. Intinya saya mengucapkan terima kasih kepada teman-teman semua atas kerja samanya selama satu tahun ini saya harap semoga meskipun kita nanti sudah tidak dalam satu organisasi lagi kita tetap bisa menjaga tali silaturahmi kita. Rapat kali ini santai saja tidak udah tegang. Kali ini saya ingin kita tertawa bersama melepas semua ketegangan selama satu tahun ini" Jelas Aryn dengan kekehan diakhir kalimatnya.

Semua orang diruang tersebut menampilkan senyum terbaik mereka. Mereka semakin tak bisa melepaskan Aryn. Mereka tak ingin Aryn digantikan oleh siapapun. Tetapi bagaimanapun juga mereka tetap menghargai Febi sebagai pemimpin mereka yang baru.

Semua orang seakan ingin memeluk Aryn secara bersamaan. Mereka benar-benar takut kehilangan sosok pemimpin seperti Aryn. Sosok pemimpin yang bertanggung jawab, ramah kepada siapapun namun tetap tegas. Sosok pemimpin yang selalu mempu mengatasi setiap masalah. Sosok pemimpin yang berubah drastis menjadi pemimpin yang kejam dalam waktu yang singkat jika berhadapan dengan berandal sekolah. Sosok pemimpin yang sangat berpengaruh bagi kemajuan sekolahnya.

Rapat ditutup dan diakhiri dengan acara berpelukan sebagai simbolis untuk perpisahan mereka.

Semua anggota OSIS kelas 8 berlarian bersama memeluk Aryn. Mereka menumpahkan tangis dan kesedihannya saat itu juga. Aryn berusaha tetap menampilkan senyum ramah terbaiknya dan memberi kekuatan kepada adik-adik kelasnya agar tetap tegar.

Teman-teman seangkatannya pun melihat kejadian tersebut tetapi tidak terlintas sedikitpun dipikiran mereka merasa iri dengan apa yang didapatkan oleh Aryn.

Bahkan teman-teman seangkatannya pun mengakui bahwa Aryn pantas untuk mendapatkan dari yang telah ia usahakan. Teman-temannya pun sangat menyayanginya dan senantiasa menjaganya. Mereka tidak mau kehilangan sosok seperti Aryn. Pelajar dengan usia yang masih belia tetapi mempunyai jiwa kepemimpinan yang tinggi. Aryn selalu mementingkan kepentingan Organisasinya daripada kepentingan pribadinya. Tetapi Aryn tak pernah merasa tergangu dengan prestasinya.

Itulah sebabnya Aryn menjadi sosok yang paling terkenal diseluruh penjuru SMPN Nusa Bangsa dengan gelar Most Wanted girl dan ketua OSIS terbaik sepanjang sejarah SMPN Nusa Bangsa.

Hallo gaes👋
Aryn udah bukan ketoss lagi yaah
Abis ini aku bakalan fokus bahas hubungan Aryn sama Argi beserta lika likunya😂

-Ananditya1303💙-

My Rekan OSIS My Love(End)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang