Kekalahan Majapahit 1488

360 18 0
                                    

Dengan kekuatan ribuan prajurit,Batara katong telah siap menghancurkan Wengker.
ambisinya cuma satu,membalaskan dendam raja Ranawijaya terhadap bhre Wengker.
sesekali Batara katong melihat keatas,terasa terik matahari yang begitu menyengat,sementara para prajurit yang berjalan kaki terlihat mulai lelah.
sejauh mata memandang,hanya bukit gersang dan pepohonan yang mengering.
Batara katong mulai berpikir mengenai sumber air,bagaimanapun hal ini harus menjadi tujuan utama sebelum penyerbuan.
namun hingga sejauh ini Batara katong belum juga menemukan sumber air,padahal para prajuritnya mulai terlihat kelelahan dan juga kehausan.
ditengah harapan dan keputus asaan,akhirnya mereka berhasil menemukan sungai yang kering dengan sedikit air.
"semoga air sungai ini bisa melepaskan dahaga para prajurit" harap Batara katong.

Setelah merasa cukup melepas lelah,Batara katong kembali perintahkan para prajuritnya melanjutkan perjalanan.
namun baru beberapa langkah,dari arah depan terlihat seorang penunggang kuda yang melaju kencang menuju kearah mereka.
saat tepat di depan Batara katong,penunggang kuda tersebut langsung berhenti dan turun dari kudanya.
"salam hormat tuan senopati Batara katong"
"ada apa telik sandi?"
"para warok sudah berada di tapal batas"
warok adalah sebutan untuk para prajurit wengker.
"akan kita hancurkan mereka" ucap Batara katong dengan rasa penuh percaya diri.
dengan adanya laporan tersebut,kini Batara katong sudah tahu jika lawan telah menanti kedatangan mereka.

Sadar lawan sudah menanti,Batara katong mencoba untuk memecah kekuatan para prajuritnya.
hal ini dia maksudkan agar konsentrasi para warok akan terpecah.
prajurit dibagi tiga kelompok dalam penyerangan,kanan,kiri dan depan.
saat tapal batas wengker sudah dirasa dekat,mulailah Batara katong menjalankan rencananya.
pada saat posisi sudah dekat,dan para prajurit wengker terlihat,Batara katong langsung perintahkan prajuritnya menyerang.
tapi para prajurit Wengker tidak terpengaruh,mereka tetap tidak beranjak dari posisinya.
tapi ada sedikit kepanikan yang dirasakan oleh Suramenggala,putra bhre Wengker ini merasa jika prajurit majapahit telah mengepung mereka.
"ayah...kita terkepung"
"tenang anakku,itu cuma rencananya Batara katong untuk membuat kita panik" jelas bhre Wengker.
Batara katong sangat terkejut,rencana yang dia susun tidak berhasil.
para prajurit Wengker tidak terpecah,tapi tetap pada satu titik.
maka Batara katong perintahkan semua prajurit majapahit bergerak menyerang bersamaan,maka perang terbuka langsung terjadi.
"ternyata aku salah,benar benar salah" ungkap Batara katong.
ternyata dia baru menyadari,jika kekuatan para warok atau prajurit wengker sama besarnya dengan kekuatan majapahit.
bhre Wengker dan anaknya Suramenggala mampu membuat prajurit majapahit kocar kacir.
melihat hal ini,Batara katong mencoba untuk menghentikan sepak terjang kedua orang tersebut.
"bhre Wengker....,akulah lawanmu"
teriak Batara katong.
"pulanglah ke majapahit,kamu belum tandinganku"
"akan aku bunuh kau...."
teriak Batara katong,dengan keris terhunus langsung menyerang bhre Wengker.
tapi bhre Wengker sangat sigap dalam menghadapi serangan Batara katong,berulang kali sabetan dan tusukan Batara katong berhasil dia hindari.
"sekarang giliranku Batara katong"
ucap bhre Wengker yang langsung ganti menyerang Batara katong.
ternyata gerakan bhre Wengker sangat cepat,Batara katong dibuat kewalahan.
berkali kali serangannya hampir melukai Batara katong,dengan cepat Batara katong terus berusaha untuk menghindarinya.
namun secara perlahan bhre Wengker sudah diatas angin,Batara katong sudah benar benar tidak mampu menandingi kesaktian bhre Wengker.
sejumlah pukulan dan tendangan yang dilepaskan oleh bhre Wengker
selalu berhasil mengenai Batara katong.
kini yang ada dalam pikiran Batara katong cuma lari dan lari.
akhir pada sebuah kesempatan,Batara katong berhasil melarikan diri.
" bangsat...jangan lari kau pengecut.."
umpat bhre Wengker.

Majapahit 1478-1527  Arya SomaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang