06

184 17 0
                                    

Ezra sedang berada di rumah sekarang, Tadi Ezra sudah berbaikan dengan Letta. Sebelum Ezra mengantar Letta pulang, Dia memutuskan untuk membawa Letta ke taman dan meminta maaf Atas kesalahannya. Sungguh bodoh dirinya menjauhi Letta,cpadahal gadis itu tidak mempunyai salah apa pun.    Tiba-tiba suara notifikasi hp Ezra berbunyi Ezra pun melihat notifikasi tersebut.

Tata si kecil
Kak Zaza lagi apa?😀😂

Ezra
Lagi dikamar ta, Tata gak bobo hmm?

Tata si kecil
Ini tata mau bobo kok,vtapi chat Kak Zaza dulu😁😁.

Ezra
Yaudah, bobo tata!!!😑

Tata si kecil
Dasar nyebelin...

Ezra
Bodo.

Tata si kecil
Yaudah Tata bobo, awas jangan kangen😂😝😜

Ezra
Gak.
Read

Ezra tersenyum melihat isi chatnya dengan Letta. Tetang perjodohan?entahlah apa nanti jawaban yang akan Ezra berikan pada Ayahnya. Ezra memutuskan untuk mengistirahatkan tubuhnya sejenak di kasur ternyamannya.

🍁🍁🍁

Letta yang sedang tiduran di kamarnya tersenyum takkala melihat pesannya dengan Ezra.
Dia sudah berbaikan dengan Ezra tadi. Walaupun Letta tidak tau mengapa penyebab Ezra menjauhi dirinya. Tapi yang terpenting Dia sudah berbaikan dengan Ezra.

"Udah ah Tata mau bobo aja" Gumam Letta pada diri sendiri.

Letta mulai menutup matanya dan mulai masuk ke alam mimpinya.

🍁🍁🍁

"Bagaimana Nak? Ayah menagih janjimu! sekarang sudah tiga hari jadi bagai mana mau mu?" tanya Dhika sambil menghadap Putra.

Benar sudah tebakan Ezra, pasti Ayah bakal menagih ucapannya waktu itu. Seketika jalan fikiran Ezra buntu Dia tidak tahu harus menjawab keputusan apa. Apakah memang takdirnya dan Letta akan menikah di usia yang dibilang muda ini?

"Ayah tidak pernah mengajarkanmu untuk lari dari tanggung jawab!!!" tutur Dhika tegas sambil menatap tajam ke arah putranya.

Ezra yang tadinya menundukan kepala langsung membalas tatapan tajam itu."Ezra siap menikahi Letta!!!" jawab Ezra refleks dan lantang.

Entah, apa yang yang membuat Ezra menjawab Lantang seperti itu. Oh tidak, bahkan Ezra menyetujui permintaan Ayahnya untuk menikah dengan sahabatnya Letta.

"Baiklah karena kamu sudah menyetujuinya, Kamu akan melaksanakan pernikahan setelah selesai UN" kata Dhika.

Dhika sebenarnya sudah tahu, apa jawaban yang putranya. Karena Dia yakin Anaknya itu tidak ingin menjauh dari Letta. Bahkan sebenarnya Dhika tahu Ezra mempunyai rasa sayang pada Letta lebih dari Sahabat, putranya saja yang tidak sadar akan hal itu.

"Apa gak terlalu cepat Yah?" tanya Ezra pada sang Ayah.

"Tidak nak, justru itu tanggal yang tepat untuk pernikahan kalian" final Dhika pada sang putra.

My Friend Is My HusbandTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang