Aku harus bagaimana?

4 1 0
                                    

Pernah tidak,kamu bertanya kenapa kamu tidak mempunyai bakat seperti orang lain? Pernah tidak, kamu merasa tidak bisa jadi orang yang dapat di andalkan? Jangankan di andalkan orang  lain,untuk dirimu sendiri saja kamu sering kewalahan. Hanya ketakutan dan keraguan yang terus melekat di pikiran kamu. Membuat kamu tak pernah berani mencoba,kamu telah kehilangan rasa percaya diri kamu. Kamu insecure ketika melihat semua orang di sekitarmu bisa melakukan hal yang lebih baik dari sebelumnya.

Aku sedang dan hampir selalu berada di dimensi seperti itu. Penuh tanda tanya,penuh rasa takut dan ragu. Seolah tak punya sedikitpun yang bisa aku jadikan identitas ketika bertemu dengan orang lain. Aku kehilangan semua ambisi,hanya menjalani seadanya saja. Menolak bergandengan dengan dunia yang semakin hari semakin penuh dengan inovasi. Aku amat takut dengan semua perubahan,namun terlalu malu untuk sebuah kemajuan. Setidaknya cukup untuk bisa mengikuti,namun aku tidak. Aku masih dan selalu tertinggal jauh di barisan paling belakang. 

Aku beberapa kali berbincang dengan seorang teman. Bertanya tentang bagaimana kehidupannya bisa berubah,aku ingin mengikuti jejaknya. Tentu itulah yang ada dalam pikiranku. Namun semua pembicaraan selalu terhenti ketika dia melayangkan pertanyaan,"Mimpimu apa?" "Kamu mau nya seperti apa?" "Kamu udah lihat di sekitar kamu kira -kira apa yang bisa membuatmu berkembang?" Pertanyaan-pertanyaan semacam itu selalu jadi momok yang sangat menakutkan untukku. Aku tak pernah bisa menjawab,aku hanya gagap. Kemudian diam seribu bahasa,dan tak pernah melakukan apapun.

Jadi menurut kamu,aku harus seperti apa menghadapi diri yang seperti ini?


*Bersama semua angan yan terus melayang-layang di waktu 10:03am

Cerita Tentang Hari iniTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang