JDER!
Rasanya seperti tersambar petir tak terlihat, suara yang terdengar jelas kemudian menjadi samar, karena sebuah kalimat, yang baru saja mengguncang jiwa seorang lelaki muda berusia dua puluh dua tahun itu.
Park Jisung.
Berharap ini mimpi.
Terlebih dengan pemandangan tak biasa yang ada di sampingnya sekarang.
Song Harin.
Bisa-bisanya terlihat sangat santai sembari memakan permen kapasnya.
Permen kapas yang tadinya dijadikan Jisung sebagai sogokan agar wanita itu bersedia dibawa ke rumah sakit.
Kenapa? Mari bercerita sedikit.
Kejadian dimulai dari sehari yang lalu, di apartemen Haechan, saat Jisung dan kakak sepupunya itu tengah bermain game, Harin pingsan setelah meneriaki Jisung dan Haechan yang tidak menghiraukan ocehannya.
Awalnya mengira jika itu hanyalah sandiwara Harin untuk mencari perhatian, tapi nyatanya ia tidak kunjung bangun dan akhirnya menimbulkan kepanikan.
Saat sadar, Harin menolak mentah-mentah saat ingin dibawa ke rumah sakit, meski saat itu ia mengalami demam tinggi.
Katanya, dokter itu menakutkan, sama seperti hantu yang dilihatnya di dalam mimpi, karena sama-sama berpakaian putih (?)
Tak ada cara lain selain memberinya sogokan, sesederhana permen kapas yang dibeli di pinggir jalan.
Harin yang tadinya mengamuk bahkan ingin mencakar wajah Jisung yang sedang menyetir, mendadak menjadi jinak lengkap dengan ucapan-ucapan manis yang ditujukan untuk memuji suaminya itu.
Lalu, sekarang.
"Jadi aku akan punya bayi?" Harin bertanya pada dokter Han, dokter wanita yang sebenarnya adalah kolega jauh ibunya.
Dokter Han mengangguk. Kemudian kembali menjelaskan apa saja yang harus dan tidak boleh dilakukan.
"Tunggu,"
Dokter Han menjeda penjelasannya, karena Jisung yang tiba-tiba menyela.
"Kenapa... dia bisa hamil?"
Ha?
Pertanyaan macam apa itu Park Jisung?
Harin melirik Jisung aneh, bersamaan dengan dokter Han yang menahan tawanya.
Jisung pun segera menyesali ucapannya, pertanyaan aneh itu keluar begitu saja.
Kenapa apanya? Sudah jelas, kan?
"Karena kau menghamiliku, bodoh!" Harin menjitak pelan dahi Jisung.
Dengan wajah memerah, Jisung mendesis menahan malu.
Sementara dokter Han yang tidak bisa lagi menahan tawanya.
Bukan kali pertama ia memberikan edukasi tentang kehamilan pada pasangan muda, sudah banyak sekali.
Tapi yang seperti Jisung dan Harin ini...
Pertama kalinya.
"Baiklah, sekarang boleh dilanjutkan penjelasannya?"
Harin mengangguk, sementara Jisung masih saja termenung.
...
Bayi.
Bukannya tidak pernah memikirkan, hanya saja bukankah ini terlalu tiba-tiba?
Kembali ke rumah.
Dahinya berkerut melihat Harin yang berjalan berkeliling rumah sambil bernyanyi ria.
![](https://img.wattpad.com/cover/333836650-288-k659443.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
Crazy Sassy Baby! | PARK JISUNG
FanfictionPark Jisung, pria muda yang mencintai kedamaian, memiliki istri yang serba kacau, Song Harin.