2

833 69 2
                                    

"Aku belum mengenal cinta, apakah kamu bisa mengenalkannya padaku?"


Matahari menunjukan sinarnya yang paling cerah, bahkan mungkin pagi ini lebih cerah, kicauan burung yang seakan menambah kesan sempurna dipagi ini, menjadi awal yang baik untuk siapapun yang memulai nya.

Sama halnya dengan gue, hari ini gue bangun lebih awal dari biasanya, dan satu hal, hari ini zean gak gangguin gue tidur, mungkin efek ulang tahun gue kemarin.

"Pagi yang indah" ucapku, sambil meregangkan sendi² di balkon

"Kak chikooo bangunn" ucap zean dengan menggedor pintu gue, kaya polisi lagi gerebek pelaku kejahatan

"Iya iya udah bangun ini, berisik banget lu El" balasku

Gue buka pintu kamar gue dan tampak lah seorang dibaliknya dengan memasang wajah tengilnya

"Hehe, ibun sama ayah yang nyuruh, maaf yah" ucapnya dengan cengiran kuda dan langsung berlari kebawah

"Kayanya gue salah, ini bukan pagi yang indah tapi pagi seperti biasanya" gumamku dengan menghela nafas

"Pagi yah, pagi Bun"

"Pagi juga kak" ucap mereka

"Kok zean gak di sapa sih kak Chiko" ucapnya dengan kesal

" siapa suruh ngerusuhin orang pagi²"
Ucapku sambil mengoleskan roti dengan selai coklat

"Ya maaf" jawabnya

"hari ini ada kuliah gak El?"

"Nggak lah, kan libur semester" ucapnya

"yaudah ikut gue aja ke cafe, bantuin gue kali², jangan maen Mulu"

Sedikit cerita, gue dan 3 sahabat gue punya bisnis cafe di beberapa kota yang terbilang cukup hits di kalangan anak muda, ACASHA CAFE namanya, cafe ini terbentuk saat gue dan ke 3 temen gue masih duduk di bangku kuliah, dengan menyisihkan uang saku dan modal percaya diri. sekarang cafe itu menjadi besar, banyak dikenal, bahkan jadi top cafe di beberapa kota.

" Iya iya dibantuin tapi dapet uang saku kan?" Ucapnya menaik turunkan alisnya

"Mata duitan" ucapku dan menyumpal mulutnya dengan roti

"Katanya kamu mau buka cabang lagi kak" ucap ayah tiba²

"Lagi dipikirin sih yah, tapi Chiko sekarang lagi fokus ke cafe pusat, nanti deh Chiko bahas sama Aldo, orlan, Daniel, soal buka cabang baru" jawabku

"Jangan terlalu cape kak, jaga kesehatan kamu jangan terlalu fokus kerja"

"Iya tuh sekarang mah harus fokus nyari jodoh, masa 24 tahun gak pernah pacaran" ucap zean dengan santainya

"Nah bener tuh kak kata adek kamu, yang dipikirin jangan kerja Mulu, jodoh juga harus dipikirin nanti kehabisan kan gak lucu" ucap ayah sambil tertawa

"Haha, kehabisan. Harus waspada tuh kak takutnya stock terakhir" ucap zean menertawakan

"Kalo udah ada, kenalin langsung ke ibun ya kak, jangan diumpetin jangan malu² juga" lanjut ibun

Langit dan LautTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang