Leora yang merasa kecewa atas perlakuan Ace beberapa waktu lalu tampak berdiam diri di kamarnya. Keadaannya seperti orang yang habis ditolak cinta. Delio yang khawatir akan kondisi Leora yang beberapa hari ini tidak terlihat pun berinisiatif untuk datang ke kostnya.
Tok...
Pintu kamar Leora diketuk pelan oleh Delio. Tapi tak ada jawaban disana. Delio mencoba memanggil nama Leora , tapi masih tak ada jawaban. Penghuni kamar lain keluar dan menemui Delio.
“ Leora dah dua hari nggak keluar kamar, nggak tau dia ngapain” ucap penghuni kamar lain bernama Putri.
“ dia nggak keluar kamar sama sekali?” tanya Delio pada Putri.
“ iya, dah coba gue panggil beberapa panggil tapi nggak ada jawaban”
“ dia nggak mati kan?”
“ semalem gue denger gemericik air sih dari dalem. Terus selang beberapa jam kedengeran piring pecah” jelas Putri.
Mendengar hal itu,Delio segera menggedor pintu itu keras.
“ kedengeran penghuni lain!! Jangan keras-keras!!” ujar Putri menasehati.
Delio yang bodo amat pun terus menggedor pintu.
DORK
DORK
WOY MAK LAMPIR, LO MASIH HIDUP KAN?!
Pintu kamar Leora pun terbuka dan seseorang menarik Delio masuk kamar.
“ lo kalo mau urakan bukan disini tempatnya BEGO!!!” ujar Leora kesal.
“ lha kan gue takut lo mati”
“ mulut lo itu”
Delio melihat sekitar. Terlihat kamar yang bersih dan rapi.
“ kogh kamar lo bersih?” tanya Delio.
“maksud lo!?”
Leora pergi ke dapur dan menyiapkan cemilan untuk Delio. Dari raut wajahnya, wanita itu tampak lelah. Bawah matanya tampak hitam.
“ dia nggak tidur?” pikir Delio cemas.
Sekejap pandangan Delio berpindah kearah foto yang berada diatas meja.
“ ini ortu lo?” tanya Delio penasaran.
“ iya, tapi mereka udah nggak ada”
“jadi Nathalie itu nyokap lo?”
Leora menengok kearah Delio dan menatapnya tajam.
” Lo kenal nyokap gue”
“ dia tewas 13 tahun lalu kan?bukan Cuma lo yang kehilangan nyokap. Diwaktu yang sama ortu gue juga hilang dan nggak pernah ada kabar. Kagak tau mereka masih hidup apa kaga” jelas Delio.
“ ortu lo kerja dimana?”
“ HAN Corp” jawab Delio singkat.
“ nyokap gue juga tewas habis nyelidikin tentang perusahaan itu, kemungkinan ada kaitannya sama itu perusahaan”
Delio terdiam sejenak.
“nanti coba gue selidikin tentang itu, sekarang cepet lo siap siap”
“ hah!? Mau kemana?” tanya Leora heran.
“ gue baru istirahat ini, sekalian jalan-jalan, denger-denger depan gang itu ada toko makanan baru buka”
“ tapi....”
“ dah sana, lo siap-siap , gue tunggu diluar”
Delio pun beranjak dan keluar kamar. Ia duduk dikursi depan kamar Leora. Masih terfikir tentang ucapa L;eora sebelumnya tentang HAN Corp.

KAMU SEDANG MEMBACA
UNPACk
General FictionKorupsi, adalah hal yang lumrah terjadi di dunia politik. Tuan Damian Altero, ketua partai besar sekaligus calon wali kota di ibu kota.Merupakan anggota dari Han Corporate yang diketuai ketua Handero atau yang akrab di panggil ketua Han yang mem...