05.45
Chika mengerutkan keningnya tak nyaman, wanita itu menggeliat kecil menandakan tidurnya mulai terganggu
Rengkuhan rengkuhan kecil terdengar dari Chika yang mulai perlahan membuka kelopak matanya. Wanita itu mengusap ngusap wajah sejenak mencoba menjernihkan penglihatan
Sedetik kemudian senyum Chika terukir, mata wanita itu membinar menatap objek yang berada di hadapannya sekarang
"Morning"
Chika berbisik pelan sembari menatap wajah Ara yang berjarak sangat dekat dengan dirinya. Tangan wanita itu melingkar sempurna di pinggang ramping Chika membuat jarak diantara mereka menipis
Chika terkekeh geli memandang wajah bantal Ara yang nampak lucu baginya. Jari telunjuk Chika terulur menyentuh hidung Ara gemas dan mencubitnya kecil
Namun ternyata ulah Chika membuat wanita itu terganggu. Ara menggeliat dengan tekukan kasar di keningnya
Wanita itu membuka matanya perlahan kemudian mengedip ngedip beberapa waktu sebelum kemudian merekahkan senyumnya
"Pagi Chika" sapa Ara dengan setengah sadar
Chika terkekeh. "Pagi juga, gimana tidur lo kemarin?"
"Mmmm enak"
Chika menggeleng heran dan mengacak kasar rambut depan Ara sebelum kemudian memilih beranjak bangun dari ranjangnya
"Ayo siap siap, kita berangkat bareng. Gue mandi duluan ya" ujar Chika
Ara mendengus. "Mandi bareng aja yuk biar cepet"
"Ngimpi"
Chika mencibir ke Ara kemudian meninggalkan wanita itu dan segera memasuki kamar mandinya.
"Ayah lo biasanya masak sarapan ya?"
Chika yang masih membenarkan lengan bajunya itu mengangguk.
"Enak tau masakan ayah, lo harus cobain"
Ara tersenyum sumringah dan mengangguk semangat.
"Widih, pasti en- Chik? Chika?!"
"Awghh"
"Chik?!! Lo kenapa?!"
Ara berseru panik sembari menopang Chika yang tengah mencengkeram dadanya kasar
"Awghhh"
"Chik?! Chika lo gapapa?!"
"Awghh..gue.."
Ara meringis. "Gue kenapa?! Lo kenapa Chik?!!"
"Gue... gue laper.."
Chika menoleh ke Ara dan menampakkan barisan giginya lucu.
"Chik aelah!"
Ara berdecak sebal kemudian melepaskan cengkraman tangannya pada tubuh si wanita.
"HAHAHAHAH panik yaa"
Ara mendengus malas lalu memalingkan pandangannya dari Chika
"Ck ga lucu tau, gue panik beneran"
Chika terkekeh gemas kemudian mencubit kecil pipi lucu Ara
"Iya iya sorry, jangan marah dong"
Ara berdecak. "Gue gamarah, tapi"
"Tapi apa?"
"Tapi rasain nih!"
"Eh eh Ra, jangan"
Chika menggeliat mencoba menghindari Ara yang mulai mencubiti pinggangnya brutal
![](https://img.wattpad.com/cover/357272477-288-k46677.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
(✓) I Love You Ghost! ; Chikara
Random"Kayanya gue suka sama Chika, tapi masa gue suka sama orang yang udah meninggal?!" "Aneh, tapi kalau kenyataannya gitu, gimana"