Sakit

238 1 1
                                    


Apakah kau tahu

ketika orang orang memulai paginya dengan segelas susu

kita memulai pagi dengan terapi dan obat obatan

Apakah kamu tahu

ketika orang orang mulai kepanasan oleh sinar matahari

kita menggigil kedinginan dibawah selimut tebal

Apakah kamu tahu

ketika orang orang pulang kerumah kecapekan

kita pulang kerumah dalam keadaan pingsan

Tapi apakah kamu tahu

ketika orang orang bermimpi buruk

mimpi buruk itu suatu hal nyata bagi kita

Karena jika kamu tahu

Terluka diluar sana lebih baik

daripada sesak didalam sini

Dan ketika orang mulai terlelap

kita mulai terbatuk batuk

kita mulai sakit kepala

kita mulai tersiksa

Tapi terkadang

kita membicarakan rasa sakit ini seperti suatu kebanggan ketika sembuh

kita membicarakanya seperti suatu prestasi

Dan jika kamu tahu

ketika orang orang enggan pergi dari tempat tidurnya

kita kesakitan diatas ranjang

andai saja kamu tahu

ketika orang orang mulai mencoba obat obatan

kita lelah akan obat obat ini

Jika saja aku bisa memberitahumu

ketika orang orang di rantai oleh ponsel mereka

kita terkekang oleh infus yang menancap ditangan

Aku ingin memberitahumu

ketika orang orang menginap dirumah teman

kita menginap di rumah sakit setempat

aku juga ingin memberitahumu

apa yang orang orang bisa

dan apa yang kita tidak bisa

Karena aku ingin kamu tahu

ketika orang orang beraktifitas

kita terbaring lemas

mungkin kamu belum tahu

ketika orang orang berlari

kita duduk manis diatas kursi

Atau mungkin kamu sudah tahu

Ketika orang orang melanjutkan hidup mereka

kita tetap berada di dalam satu titik ini bersama

Bisa saja kamu sudah tahu

ketika orang orang menghitung berapa lama mereka bersama

kita tersakiti dalam hari yang sudah tak terhitung jumlah

Jika memang kamu sudah tahu

ketika orang orang membuat kenangan

kita mungkin sedang sekarat menunggu ajal

atau lebih parahnya kita sudah hilang dalam pemakanan

menambah satu lag I batu nisan disana

Lalu jika kamu sudah tahu

bahwa banyak hal yang kita inginkan

banyak hal yang ingin kita lalukan

dan karena keterbatasan kita

kita hanya memimpikanya

Dan ketika kamu sudah tahu

Rasa dari obat obat yang kamu konsumsi

bau dari terapi yang kamu alami

atau rasa sakit yang kamu derita selama ini

aku rasa kamu sudah tahu

seberapa banyak rambutmu yang mulai rontok

sadar akan hari hari yang menjenuhkan

atau pucatnya kulit dan keringnya bibirmu

tapi aku hanya ingin memberitahumu sesuatu

Aku juga pernah merasakan semua itu.



Antara Janji dan Kata KataTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang