25. Badai

1.8K 116 12
                                    

"Terkadang hidup perlu bertemu badai terlebih dahulu untuk mendapat pelangi sesudahnya"
D.I.A ( Dan Inilah Aku )
-------------------------------------------------------------

"Ahh selesai juga tugasnya, bisa santai-santai nih" ucap Mawar sambil merentangkan kedua tangannya.

"War, sakit ih" ucap Aisyah sambil cemberut.

"Eh eh eh sorry, gue gak lihat lo Syah" ucap Mawar sambil cengengesan.

"Iya iya"

"Ini tugasnya kan udah selesai, gimana kalo kita makan diluar yuk" ajak Athalla.

"Wah ide bagus tuh Thall, gue setuju asal lo Thall yang bayarin" ucap Mawar bersemangat.

Berbeda dengan Aisyah yang memberikan respond tidak bersemangat dan tatapan mata yang kosong.

"Tenang, nanti gue yang bayarin. Gimana Syah?" tanya Athalla.

"Syah" panggil Athalla.

"Aisyahhhhhh" teriak Mawar.

"Eh iya iya" jawab Aisyah sambil terkejut.

"Iya apa hayo? Emang lo denger percakapan gue sama Athalla tadi?" tanya Mawar.

"Eh enggak sih, emang apa?" tanya Aisyah malu.

"Tuh kan, jadi Athalla ngajak kita makan diluar karena tugas kita udah selesai" jawab Mawar.

"Hah? Tugas selesai harus ada acara makan diluar juga yah?" tanya Aisyah tak mengerti.

"Hadeh" keluh Mawar.

"Bukan gitu juga Syah, gue pengen aja ngajak kalian berdua makan diluar. Itusih kalo lo gak keberatan, gue harap sih enggak. Mau ya?" ucap Athalla.

Aisyah terdiam menatap Athalla dan Mawar bergantian.

🍀🍀🍀

"Ariii.. Sayang kamu dimana??"

Terdengar suara derap langkah semakin mendekatinya, senyuman manis pun terlukis diwajahnya.

"Nyonya sudah pulang?"

"Lho Bi Siti" ucapnya terkejut.

"Ari mana?" tanyanya kemudian.

"Ari belum pulang Nya, sini barang-barang Nyonya biar saya bawakan ke kamar" ucap Bi Siti lembut.

"Hem, kemana yah dia?? Yaudah bantu saya ya Bi" ucap Mamih Ari.

"Baik Nyonya"

Setelah membawakan barang-barang Mamih Ari, Bi Siti segera menuju dapur untuk menyiapkan makan malam.

"Bi, biasanya Ari pulang jam berapa?" tanya Mamih Ari tiba-tiba.

"Gak tentu sih Nyah, kadang cepat kadang lambat" jawab Bi Siti jujur.

"Oh gitu yah, dia baik-baik aja kan Bi sekolahnya?" tanyanya lagi.

Bi Siti segera menghentikan aktivitas memasaknya dan berjalan menghampiri Mamih Ari yang sedang duduk dimeja makan.

"Den Ari mah baik-baik aja sekolahnya, gak pernah bolos. Saya juga sering lihat nilai ulangannya Den Ari secara gak sengaja dan nilainya bagus-bagus Nyah" ucap Bi Siti bangga.

D.I.A || Arsyah [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang