Vernatha Revalia

3.5K 101 32
                                    

Natha membawa masuk mobilnya menuju parkiran SMA Garuda.Seperti biasanya,semua pasang mata tertuju padanya.
Natha memutar kaca tengah pengemudi untuk meperbaiki penampilannya,dan tidak lupa menambah lipbalm pada bibirnya.Setelah merasa beres,Natha keluar dari mobilnya dan berjalan menuju kelasnya.

"Hmmm..!" Dehem seseorang dibelakangnya.
Sontak Natha menoleh dan langsung membalik badannya menghadap belakang.

"Eh..BU Wati.Cantik banget buk,tumben"  ceplos Natha pada guru BP

"Lagi lagi kamuu! Kamu ga hidup kalau tidak melanggar aturan?" Ucap bu Wati dengan nada penuh penekanan.

"Enggak gitu juga si buk,emang salah saya apalagi?" tanya Natha berlagak tidak mengetahui

"Kamu jangan banyak tanya,baju apa apaan ini?inii juga rok dikecilin.Kamu mau jadi apa?" Balas buk Wati emosi seraya menarik narik seragam Natha.

"Jadi anak yang berguna bagi Nusa bangsa dan negara buk" ceplos Natha dengan cengirannya.

"Yaudah deh buk,saya ke kelas dulu ya,bye ibuk cantik" lanjut Natha sambil berlalu pergi yang disertai gelengan kepala bu Wati

"Heran saya,gimana cara ngaturnya sih tu anak" ucapnya.

"VERNATHA REVALIAAAAAAA!! MAU KEMANA KAMUUUU!!" Sorak buk Wati menggelegar.

"Saya absen dulu ke ruangan ibuk hari ini!" Sorak Natha yang sudah jauh dari hadapan gurunya itu.

"Herman saya,gimana cara ngaturnya sih tu anak" ucapnya

**

"Haiiii. " sorak Natha saat memasuki kelasnya dengan tas yang hanya disandang sebelah bahu.
Natha berjalan ke arah teman temannya.

"Panutan gue akhirnya dateng" ucap Caca teman seperjuangan Natha dikelas.
"Yoi..btw lu udah putusin Rangga belum? Udah seminggu loh!" tanya Pricillia.

"Rencana sih nanti jam istirahat dikoridor kelas 11" ucap Natha santai.

"Wuih..bakalan jadi tontonan gratis nih,pasti seru!" balas Caca.

"Liat aja nanti" ucap Natha dengan senyum yang sengaja dimiringkan.
*
Teeeeeettttt...teeeeetttt
'Bel istirahat berbunyi'

Semua siswa bergegas memasukan alat alat tulis mereka kedalam tas.Natha mengeluarkan ponsel dari saku roknya dan mengetik pesan untuk seseorang.

Natha : "Gue tunggu dikoridor kelas 11 ya"
*Send.

"Kuy lah! Mau tontonan gratis kan?" Ajak Natha pada teman temannya yang dibales anggukan keduanya.

Setelah sampai dikoridor.

Rangga menatap heran kearah Natha dan segera menanyakan apa maksud dan tujuan Natha mengajaknya bertemu di koridor.
"Kamu mau ngomong apa sayang?"tanya rangga pada Natha yang telah menatapnya tajam.

"Jangan berlaga ga tau! Lo tau kan konsekuensi  setelah seminggu pacaran sama gue?? "Ucap Natha datar.

Kita P-U-T-U-S !" Sambung Natha.

Rangga yang mendengarkan perkataan yang dilontarkan Natha padanya tidak percaya bahwa Natha orang yang dicintainya akan pergi meninggalkannya cepat atau lambat.Rangga reflek menjatuhkan badannya di lantai dan bermohon kepada Natha.

"Plis,gue mohon jangan tinggalin gue!Gue sayang banget sama lo Natha " ucap Rangga.

Inilah tujuan Natha,membuat semua cowok tergila gila padanya,Memilih salah satu dari mereka perminggunya, dan setelah waktu 1 minggu akan dibuat berlutut olehnya.
Natha menendang mereka jauh jauh tanpa rasa iba.

"Tapi sayangnya gue udah ga sayang lagi sama lo!,eh —lebih tepatnya gapernah sayang sama lo RANGGA! "balas Natha.

Semua siswa sudah berkerubunan melihat tontonan gratis yang mereka nantikan setiap minggunya.Cowok cowok yang mendengar berita bahwa natha sekarang berstatus jomblo pun bahagia karna mereka merasa ada kesempatan untuk menjadi pacar seorang NathaRevalia, cewek tercantik satu sekolahan.

"Gue rasa udah cukup jelas yang gue bilang!! Yuk gais" ajak Natha pada teman temannya,yang berlalu pergi dari hadapan rangga yang masih bertekuk lutut dilantai menerima nasibnya yang telah menjadi korban yang kesekian 'Vernatha Revalia'.

"Natha......" lirihnya.

*

"Hollaaaaaa! Kalian udah pada tau berita bahwa Natha sekarang single?" Teriak Jojo pada teman teman kelasnya.

Yang dibalas raut wajah heran oleh semuanya.

"Wuihh bro,Kita kita ada kesempatan nih buat dapetin cintanya si Natha" ucap Ronald kepada Gio dan Jojo.

"Gimana kalau kita bertiga taruhan,siapa cepat yang bisa dapetin hatinya Natha,gimana?" Tantang Jojo.

"Ide bagus tuh" balas Ronald dengan senyuman kebanggaannya.

"Berdua aja!" ucap Gio singkat.

"Yaelah bro,lu ga asik ah! Kapan lagi coba Kita kita rasain jadi pacarnya cewek tercantik di sekolah ini.Ayolah yo!"Ajak Jojo pada Gio.

"Sekali gue bilang enggak ya enggak!" Balas Gio tegas.Gio dan Jojo serempak bilang

"Dasar HOMO",yang selanjutnya tidak digubris oleh Gio yang melanjutkan aktifitas bermain game-nya.

Natha menekan tombol klakson 2 kali didepan pagar rumah bercat putih bersih.

"Iya neng!.." ucap satpam rumahnya sambil membukakan pagar untuk mempersilahkan Natha masuk.

Natha turun dari mobil.

"Mama mana?"Tanya Natha kepada satpam rumahnya.

"Ibuk udah pergi dari tadi pagi neng" jawab satpamnya yang dibalas " oh " oleh Natha yang langsung berjalan masuk kerumahnya dan menaiki tangga menuju kamarnya.

Natha melempar sembarang tas sekolahnya,dan membanting badannya ke kasur Yang bergambar hello kitty  miliknya.

Natha menenggelamkan wajahnya pada bantal, dan tidak lama setelah itu Natha tertidur dalam kondisi masih memakai seragam sekolahnya.

Natha butuh mengistirahatkan pikirannya yang sudah lelah karna masalah yang dihadapinya di rumah.

Chapter 1 selesaii!!!
Vote&Komennya gais❤️💞👌

Swipe up 2x untuk baca sambungan cerita.

⬆️

I'm YoursTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang