Ujian akhir semester tidak terasa sudah dipenghujung. selama satu minggu ini aku fokus dengan ujian akhir semester agar aku tetap bisa mempertahankan IPK ku. aku tidak terlalu pintar, tapi bukan berarti aku bodoh.
Dikampusku, untuk meraih IPK 3.50 itu sangat sulit kalau kalian tidak amat sangat cerdas. aku yang hanya bisa mendapatkan IPK 3.00 sudah pasti harus ekstra belajar saat UAS agar bisa mempertahankan IPK ku agar tidak turun.
Ah ya, mengenai minggu lalu saat ke kota tua dan berakhir pulang diantar oleh alex, aku dan dia jadi untuk makan sebelum dia mengantarku. ternyata dia mengajakku makan di warung tenda pinggir jalan. tempatnya bersih walaupun dipinggir jalan dan yang pasti benar nasi gorengnya enak.
Berbicara soal leo. setelah perpisahan kami di kota tua, selama seminggu ini aku tidak bertemu dengannya. kami hanya mengirim pesan singkat beberapa kali. mungkin karna sama sama berfokus pada UAS. leo juga sama, harus mempertahankan IPKnya agar tidak dimarahi mami papi katanya.
Ujian terakhirku sudah selesai. aku keluar kelas lebih cepat dan karna sabtu ini hanya aku yang mengambil jadwal, jadilah aku hanya sendiri. teman temanku tidak ada yang mengambil jadwal di hari sabtu jadi mereka tidak harus melakukan ujian. karna ujian tergantung dengan jadwal kuliah yang diambil mahasiswa.
Keluar kelas, aku langsung menyusuri koridor kelas untuk turun kebawah melalui tangga belakang. ya, ruang ujianku di lantai 4. setiap hari. saat aku sampai dilantai bawah dan melewati cafe ternyata disana ada alex yang sedang duduk bersama temannya. tidak ada leo. "feia!" panggil alex kencang dan dengan spontan aku menoleh dan tersenyum. jarak kami sekitar 4 meter.
"Udah selesai ujiannya?" tanyanya saat dia berdiri di hadapanku. "udah. lo udah ujiannya?" tanyaku basa basi dan dia membalas mengangguk. "mau kemana abis ini?" tanyanya kembali. "mau keruang seni, mau ketemu afik buat ngobrolin liburan ke jogja" jelasku padanya dan dia lagi lagi hanya mengangguk. "boleh ikut?" alex kembali bersuara. "ikut kemana?" tanyaku bingung. "ke ruang seni.." katanya dengan tawa kecil yang terlihat manis. aku pun mengangguk membolehkannya.
Aku dan alex berjalan menuju ruang seni. tidak ada yang kami obrolkan sepanjang perjalanan. hanya berjalan beriringan.
Setibanya di ruang seni aku mencari afik yang katanya sudah selesai ujian dan benar dia sedang duduk bersama angel.
"Afik" panggilku dan menepuk bahunya dari belakang. "eh fe.." afik menoleh padaku. "loh alex. ngapain lo?" tanya afik kaget saat melihat alex di belakangku. fyi, afik mengenal alex karna mereka satu jurusan. "ikut feia aja. gak ada temen gue haha" kata alex sambil tertawa. karna suasana ruang seni yang agak ramai afik mengajak aku, angel dan alex untuk berbicara dikantin dan kami setuju.
"Jadi gimana nih ke jogjanya?" kataku saat kami sudah tiba di kantin dan memilih duduk di tangga pinggir lapangan. "ya jadilah.. gue, nurfa, ayu, angel, sama bang steve udah fix. tinggal lo sama leo nih. kalo udah fix kan tinggal pesen tiket kereta" kata afik menjelaskan padaku.
"Leo belum bilang lagi. terakhir ketemu gue sama leo aja minggu lalu" kataku pada afik. "lo mau ikut lex?" tanya afik ke alex secara tiba tiba. "ke jogja?" tanya alex memastikan dan melirik ke arahku sekilas. "iya. ikut aja biar tambah rame, kan seru" kata afik lagi mengajak. "hhmm boleh deh" kata alex setelahnya melihat kearahku.
Leo kemana ya? harusnya kan udah selesai ujiannya. batinku.
Dikantin sambil membicarakan tentang liburan ke jogja, tiba tiba ada seseorang yang menyentuh kepalaku dari belakang dan saat aku menoleh, leo dengan alice disana. "dari mana lo?" sergah afik begitu melihat leo yang duduk disebelah kananku. lalu diikuti alice duduk di sebelahnya karna disebelah kiriku ada alex. "abis nemenin alice ketemu dosen" jawab leo sambil menoleh kearahku.
KAMU SEDANG MEMBACA
You&I
RomanceFeia Adiyaksa hanyalah gadis kuliahan biasa. bersahabat dengan Aleo Putra Tungga. laki laki hits kampus walaupun dia tidak menyukai itu. mereka bersahabat layaknya seperti sepasang kekasih. orang tua saling mengenal dan tanpa feia sadari bahwa leo m...