Pertama di Musim Gugur

4.3K 231 19
                                    

Cerita ini hanya untuk sekedar hiburan..
Maaf bila banyak typo ;)

Daun kembali berguguran. Warnanya yang ke kuning kuningan terbang terkena hempasan angin. Melayang layang di udara dengan gerakan slow motion tertarik gravitasi bumi.

Disana seorang gadis berpakaian syar'i berdiri dibawah pohon besar. Satu daun jatuh mengenai kepalanya. Alih alih mengambilnya ia malah menghembuskan nafasnya kasar.

Kemudian membenarkan cadarnya yang sudah naik hampir menutupi matanya.

Ia pun mendongak menatap daun daun kuning yang menaungi kepalanya. Jika dipikir pikir sudah satu minggu dia berada disini. Negeri ginseng yang terkenal dengan drama dan boy groupnya.

Sebelumnya tidak ada yang menduga gadis sembilan belas tahun ini akan menginjakan kakinya di Seoul sendirian. Meskipun pada kenyataannya dia bukan gadis lugu, kalem dan anggun pada umumnya.
Dia hanyalah gadis urakan yang terkenal dengan sifat bobrok, ceroboh dan hebohnya yang tiada ampun_ yang sekarang sedang berusaha menjadi lebih baik_ namun tetap saja. Seabsurd
apapun tingkahnya. Ke negara orang sendirian adalah hal yang menakutkan. Apalagi selama ini ia terkenal sebagai anak rumah tukang rebahan.

Iya sih. Pada awalnya negara Korea ini adalah negara yang sangat ... Sangat ... Ingin dikunjungi.

Kenapa? Karena waktu SMA ia menjadi penggemar berat salah satu boygroup ternama di Korea. Bangtan sonyeondan namanya. Boygroup yang selalu mendapatkan penghargaan disetiap acara award, boygroup yang berjuang dari nol hingga sukses sampai sekarang. Boygroup yang awalnya hanya punya satu dua fans namun sekarang sudah mendapat jutaan fans sampai diseluruh belahan dunia.

Sungguh sangat menginspirasi bagi siapapun yang pernah mendengar kisah perjuangannya.

Dulu...
Gadis bercadar ini adalah penggemar garis keras. Namanya Aisyah Az-Zahra. Ia menjadi penggemar karena teman sebangkunya Anna yang meracuninya.

Stalking di mbah google, stalking di instagram, stalking sana, stalking sini, masuk dalam grup di facebook dan menonton acaranya di berbagai chanell you tube-karena tidak bisa menonton konsernya secara langsung. Hmm... benar benar miris.

"Kim Namjoon!"
"Kim Seokjin!"
"Min yoongi!"
"Jung Hoseok!"
"Park Jimin!"
"Kim Taehyung!"
"Jeon jungkook!"
"BTS!"

Dua gadis itu berteriak heboh didepan layar laptop menonton siaran  ulang konser live BTS yang diadakan tiga hari sebelumya.

Begitulah kalau mereka berdua sudah bersama. Seperti dua sahabat yang kehilangan kewarasannya. Meskipun pada awalnya gadis berwarna kulit putih itu sempat mogok ditengah teriakannya lupa karena belum hapal satu satu.

Ia hanya tahu Kim Taehyung. Pria pemilik senyum kotak yang khas dan menggemaskan. Itu pun ia tahu jika beruntung  Taehyung tiba tiba memamerkan senyum kotaknya ke kamera.

Percayalah hal itu hanya berlangsung dua minggu. Beda ketika memahami pelajaran. Kalau menyangkut tentang bangtan mendadak otaknya encer.

Selanjutnya...

Aisyah ngaku ngaku RM sebagai ayahnya,
Suga sebagai kakaknya,
Jimin sebagai sepupunya,
jungkook sebagai mantannya dan
V sebagai suaminya.Ckckck sampai segitunya tuh anak.

Hingga terjadilah peperangan antara Anna dan Aisyah karena memperebutkan satu bias yang sama.

Anna sebagai army senior tidak terima saat ARMY baru macam aisyah mengaku ngaku sebagai isterinya Taehyung. Haruskah anna menyesal mengenalkan 7 bujang tampannya pada gadis bar bar ini?

You're My Idol [Complete] ✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang