Love and idol
Kalian pasti tau cara menghargai penulis:)
Hari ini dimana semua siswa-siswi kelas dua belas sudah tidak lagi memakai baju abu abu dan putih, dimana semua siswa-siswi berpisah dengan sahabat sahabatnya yang telah tiga tahun ini selalu tertawa bersama.
gadis cantik yang berusia delapan belas tahun itu juga sudah usai dikelilingi oleh pelajaran yang sangat pening di kepala.
"Aaaaaa aera akhirnya kita lulus juga!!" teriak salah satu teman aera.
Ya gadis itu bernama aera,gadis cantik yang mempunyai prestasi yang cukup pintar menurut sekolah."Kamu juga selamat ya mel!!" aera tak kalah girangnya.
"Apakah kau jadi pergi ke Korea?"tanya amel sahabat aera.
"Tentu,aku tidak bisa membiarkan biaya siswa ku dibuang begitu saja" aera memang mendapat biaya siswa di Korea,dan aera menerimanya begitupun orangtuanya.
"Lalu kapan kau akan berangkat?"
"Mungkin besok"jawab aera.
"Kenapa mendadak sekali?"
"Memang tiket pesawat yang di pesan oleh kepala sekolah berangkatnya besok"
"Aku akan merindukanmu aera, tidak ada lagi yang menegurku ketika aku tidak belajar, selalu ada ketika aku sedang kesusahan, sekarang kau pergi ninggalin aku sendiri" mata Amel berkaca kaca.
"Hey,jangan sedih aku tidak akan meninggalkanmu selamanya libur musim panas aku akan mengunjungimu dan membawakanmu album kesukaan mu itu"
"Benarkah,aaaa terimakasih aera kau sahabatku yang paling the best" amel memeluk aera dengan sangat gembira.
"Iya², gimana kalo sekarang kita ke toko es krim buat ngerayain hari kelulusan kita?"
"Ayok,cus ke toko es krim!!"
Aera dan Amel pergi ke toko es krim langganan nya untuk merayakan hari kelulusan dan juga hari terakhirnya di Indonesia.•••••
"Makan yang banyak mel, aku traktir kan hari ini hari terakhir aku disini jadi makan aja sepuasnya"
"Aku gak boleh Terlalu banyak makan eskrim sekarang soalnya perut aku gampang mules"
"Makanya jangan terlalu sering makan eskrim!!"
"Iya²"
Kringg kringgg
(Panggilan telfon masuk)"Sebentar ya mel angkat telfon dari bunda" aera mengerti dan mengangguk.
"Halo bunda kenapa?"
"Kamu belum pulang, kamu kan belum beres beres baju yang mau dibawa besok"
"Eh iya Bun lupa,yaudah aera pulang sekarang"
"Hati hati dijalan"
Tutt tutt tutt"Siapa ra?"
"Bunda, aku disuruh pulang buat kemas kemas"
"Yaudah pulang aja ntar aku naik taksi aja"
"Beneran gak papa?"
"Iya,udah pulang"
"Hufs, makasih ya udah jadi sahabatku yang selau ada buat aku tersenyum,vjangan sampai lupa belajar, jangan lupa makan, makan eskrim nya dikurangin" tak sadar air mata aera jatuh.
"Kok malah kayak mau pisah selamanya aja sih, iya iya aku gak lupa kok, kamu juga jangan lupa kalo udah sampe di Korea jangan lupa ngabarin sahabat nya, jangan nglupain aku kalo disana udah punya temen baru, jangan oppa oppa mulu, tujuan mu belajar oke"
aera dan amel memeluk satu sama lain.Memang dari pertama aera masuk SMA dia tidak punya teman sama sekali, dan suatu hari dia bertemu dengan amel sosok sahabat yang sangat ceria dan sikapnya yang sayang kepada sahabatnya, aera sudah menganggap amel itu saudaranya sendiri dan itu membuat aera tidak mau berpisah dengannya.
•••••
Sekarang aera sudah ada di rumahnya, dia sekarang sedang di kamarnya untuk mengemas barang apa saja yang akan dibawa.
"Baju yang ini bawa gak ya?"
"Sepatu udah bawa banyak,masa mau bawa lagi?"
"Ihhh tapi pengen bawa ini juga" aera yang sedari tadi ngomong sendiri sambil memilih barang yang akan dibawa.
"Aera belum selesai juga?" tanya bundanya yang masuk ke dalam kamar aera.
"Aera bingung Bun mau bawa yang mana, baju ini ada suka tapi takut gak muat kopernya"
"Udah bawa secukupnya aja, nanti disana aera beli lagi aja"
"Gitu ya, yaudah deh"
"Kalo udah selesai turun buat makan ya"
"Siap bunda!"
Aera segera memasukkan semua barangnya ke dalam koper.
Area pun pergi dari kamarnya dan turun kebawah untuk makan bersama.Di ruang makan sudah ada bunda dan ayah aera.
Aera mempunyai adik laki-laki tetapi adiknya itu sedang belajar kelompok di rumah temannya."Kelihatannya makanan hari ini enak enak" aera yang sedang duduk di samping bundanya
"Kan kau tidak akan dirumah ini lagi, jadi bunda masakan makanan kesukaanmu"
"Aku tidak akan pernah melupakan masakan bunda yang sangat enak ini"
"Ayo segera makan nanti makanannya cepat dingin"
---Tbc---
KAMU SEDANG MEMBACA
ʟᴏᴠᴇ ᴀɴ ɪᴅᴏʟ [ᴄʜᴏɪ ʏᴇᴏɴᴊᴜɴ✓] END
Teen Fiction"Memang kau siapa ku,jangan mengatur hidupku!" "Aku akan mengatur hidupmu suatu saat nanti"perkataan yeonjun membuat jantung aera berdetak kencang,aera tidak paham dengan perkataan yeonjun tapi kenapa jantung aera berdetak kencang. Pengen tau kelanj...