Malam hari pun tiba...
Keluarga itu masih berkumpul di ruang tamu, dan mereka pun sedang mengobrol.
Beberapa jam kemudian, kedua orangtua itu pun memberhentikan pembicaraan nya dan menoleh ke arah kami berdua. Kami berdua pun juga menatap ke arah depan, khususnya pada pandangan Ayah dan Mamah yang sedang menatap.
"Anara.. Arkan.." panggil Mamah dan Ayah dengan pelan, sambil menatap kami berdua
"Iya, mah, pah" jawab kedua anak itu secara bersamaan dengan lembut
"Jadi gini..." Ujar Ayah membuka obrolannya terlebih dahulu kepada kami
"Gimana pah?" tanya Anara dengan penasaran
"Jadi gini, ayah dan bunda mau membahas sesuatu yang sangat penting. Dan tolong, dengarkan baik-baik ya" lanjut Ayah sambil meneruskan perkataanya
"Iya, Ok yah" jawab Arkan sambil mengangguk menunggu ucapan selanjutnya, dengan diikuti anggukan Anara juga
"To the poin aja ya, bunda dan ayah disini akan menjodohkan Arkan dengan wanita yang sudah kami pilihkan dan sudah kami bicarakan tadi. Tetapi, Arkan harus memulai bisnis dahulu yaitu bisnis Traveller." Ucap Ayah sambil menjelaskan nya dengan perlahan, lalu diakhiri dengan anggukan Anara
"Jadi, bagaimana respon kamu Arkan tentang pembahasan ini? Apa kamu setuju dan bisa menerimanya?" Oh ya, anara kamu sebagai adik apakah setuju jika kakakmu dijodohkan?" Lanjutnya sambil bertanya kepada kami berdua tentang soal yang mereka bicarakan tadi
"Kalau itu pilihan yang terbaik untuk kak Arkan, mungkin aku akan memilih setuju pah." jawab Anara sambil tersenyum kecil, sembari menganggukan kepalanya
"Ouh Ok, lalu bagaimana dengan kamu Arkan? Kenapa kamu diam saja dari tadi?" ujar Ayah sambil melihat Arkan yang ada di depannya, sembari menatap nya
"Bagaimana ya???" Jawab Arkan merasa bingung terhadap pilihan yang diberi oleh ayahnya
"Jangan bingung, arkan. Ayah dan Bunda sudah memilih ini karena satu-satunya jalan terbaik buat kamu" ucap Ayah sambil menatap anak lelakinya itu dengan serius
"Iya sayang, benar kata ayah. Bunda juga tahu kalau itu memang satu-satunya pilihan terbaik untukmu" sahut Bunda lembut sambil tersenyum melihat anak lelakinya itu
"Tapi ayah... Aku tidak mau dijodohkan sebab aku sudah punya calon sendiri! Dan aku juga tidak setuju, jika aku harus menjadi pebisnis Traveller. Aku ingin memulai karier ku sebagai arsitektur, bukan pebisnis Traveller ayah...!" Jawab Arkan dengan tegas menolak pilihannya
Keluarga yang ada di ruang tamu itu pun tiba-tiba suasananya berubah menjadi mencengangkan, ketika terkejut mendengar sebuah jawaban dari kak Arkan.
Ya, dia menolak itu.
Ayah pun benar-benar tidak habis pikir dan sangat kecewa mendengar jawaban anak sulungnya itu, padahal pilihan yang ia beri merupakan hal terbaik untuknya. Namun, anak sulungnya menolak sebuah pilihan itu.
Apalagi Mamah, kini ia terlihat raut wajahnya sangat pucat dan lemas mendengar jawaban yang barusan dilontarkan oleh anak lelakinya itu.
Lalu, bagaimana dengan Anara?
Ia juga sedikit kecewa dan ikut terkejut pada kakaknya, dan dia pun pandai menyimpan rasa itu dalam diam agar tidak memperkeruh suasana yang terjadi pada hari ini.
Arkan sudah benar-benar marah terhadap pilihan yang diberi oleh kedua orangtuanya, terlebih lagi dia tidak mau dijodohkan dengan seorang wanita yang belum ia kenal.
Bahkan, dia sendiri juga sudah punya calon istri sendiri untuk masa depannya.
Apakah ia harus melarikan diri dari perjodohan atau pura-pura menikah, lalu memutuskannya dan menikah dengan orang yang ia cintai? Ya, Itu semua adalah pikiran Arkan atau rencananya jika perjodohan itu terjadi dan ia benar-benar mencintai wanita lain.
Dan sekarang, mereka semua dibuat bingung oleh jawabannya atas pilihan tersebut.
Ayah nya hanya bisa menghela nafas dan sama seperti dengan mamahnya.
Namun, ayahnya kini tidak akan berubah pikiran dan ia tetap menjodohkan anak sulungnya dengan pilihan nya itu.
Akhirnya, kedua orangtua itu pun tetap meniatkan tekadnya untuk menjodohkan anak sulungnya (Arkan) dengan wanita pilihan mereka, setelah anaknya itu berhasil menyelesaikan bisnis Traveller.
KAMU SEDANG MEMBACA
ANARA [Selesai]
Humor*** [SUDAH TAMAT] Kisah seru dari gadis cantik, periang, imut, dan memiliki nama lengkap yang sangat panjang, yaitu Anara.... Ia belum memiliki kisah cinta yang indah dengan siapapun. Namun tetapi, cinta Arkan (kakaknya) pun sedang ikut berseteru de...
![ANARA [Selesai]](https://img.wattpad.com/cover/209049617-64-k101564.jpg)