28. San Francisco

513 46 6
                                    

"Akan ku pastikan, mulai detik ini, Senja itu tak akan ku nanti lagi, karena sejauh manapun ia pergi, Senja akan selalu bersama temannya, Senjani. "
___________

Ujian berlangsung selama 4 hari. Perjuangan El selama Sebulan terakhir ini tidak sia-sia. Ia merasa mudah dalam mengerjakan soal-soalnya. Begitupun dengan Vino.

" El, lo ambil univ mana? "

" Pengennya di Amrik,"

"Luar negeri? Kenapa gak di Indo aja, "

" Pengen suasana baru Vin, "

" Suasana baru apa karena pengen ketemu Al? "

" Ah elu, sama aja kaya papa, "

" Inget El, lo harus punya prinsip sama impian lo, jangan cuma karena Al, impian lo berubah - rubah kek bunglon, "

" Emang lo tau impian gue apa? "

" Emm ya gak si, tapi gue bisa nebak, "

" Apa? "

" Kalo gak jadi penulis, jadi psikolog, atau gak jadi artis, lo kan bakat acting, "

" Salah, "

" Terus?"

"Impian gue itu,..., "
" Gada, "

" Bohong,"

"Walaupun Al bilang, gue itu cewe yang punya jutaan impian di hidupnya, tapi bagi gue, ya gak ada, "

" Masa sih gue gak percaya, "

" Impian gue bakal ada dan nyata selama gue masih hidup, pun selama bumi ini belum mati, impian gue bakal terus berjalan, kayak air yang ngalir di pralon, dia gak punya impian, Tapi punya tujuan,"

"Kalo gitu, apa tujuan lo? "

" Hidup bahagia, "

" Itumah tujuan semua orang El,"

" Gak ah, ada kok orang yang gak mau bahagia, "

" Contohnya? "

" Orang yang bunuh diri, "

" Ya mereka bunuh diri karna hidup mereka sengsara, jadi semua orang itu pasti pengen bahagia, "

" Dengan bunuh diri, hidup mereka jadi bahagia gitu? Di dunia mereka udah sengsara, dengan bunuh diri di akhirat pun mereka bakal menderita, karena Tuhan itu gak suka sama orang yang bunuh diri, "

" Selain jago acting, ternyata lu bakat juga jadi ustadzah, "

" Ih ngaco, " ucap El memukul lengan Vino.

Hari kelulusan pun tiba. El dan semua teman-temannya sangat bahagia di hari itu. Karena siswa dan siswi sma garuda 100% lulus semua. Mereka berfoto bersama dengan seragam ala wisuda. Dan adik-adik kelas mereka menampilkan pentas seni untuk kakak - kakak kelas mereka.

RASA [SELESAI] Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang