___
|A|
|B|
|A|
|N|
|G|
|K|
|U|"Guan, Yuna. Dia meninggalkan kita semua."
♪ ♬ ♬ ♪
Pagi memang hadir lagi, tapi terasa berbeda. Ada yang kurang di pagi kali ini. Rasanya benar-benar tidak lengkap. Tanpa melihatnya di pagi hari, tanpa suaranya, tawanya, dan senyumnya. Tanpa keberadaannya.
Cerita ini jadi asing. Karena tidak ada lagi dialog tentang dia. Percakapan dengannya. Munculnya sosok anak itu. Apa ini masih di cerita yang sama? Apa ini masoh tentang dia?
Jawabannya, "iya."
Yuna pergi, anak itu sudah pergi.
Gadis lugu yang masih belia. Masih punya harapan di masa depannya. Anak yang paling ceria dikeluarganya. Takdir membawa Yuna pergi. Melepaskannya dari pelukan mereka. Memisahkan alam mereka. Membentang jarak yang bahkan tidak terhitung jauhnya. Saling tidak mengenal mereka berada di mana.
Kenapa Yuna yang harus pergi, kenapa dia yang harus merasa sakit, kenapa anak itu yang menderita. Kenapa bukan Raey? Dosa yang ditanggungnya seakan tidak pernah lepas dari bayangannya. Sampai dia takut melihat bayangannya sendiri.
Demi apapun Raey merasa sangat hancur. Pasalnya dia telah kehilangan seseorang yang sangat berarti dalam hidupnya. Seseorang yang baru saja ingin diulang kembali kisahnya. Seseorang yang selama ini dijauhinya tanpa sebab yang jelas.
Bagaimana bisa Yuna pergi begitu cepat. Ini semakin membuat rasa penyesalannya semakin besar. Dia baru saja bisa minta maaf dan menghabiskan waktu bersama anak itu. Tapi kenapa rasanya dosa yang harus ditebusnya begitu berat.
Jika memang seberat itu, kenapa bukan dirinya saja yang mati lebih dulu? Kenapa harus anak tidak bersalah itu?
Kalau dia tahu, malam itu akan jadi malam terakhirnya dengan Yuna. Raey tidak akan membawa anak itu kembali ke bangsalnya. Dia akan menghabiskan waktu yang lebih lama lagi. Tidak akan pernah melepas genggamannya dari Yuna. Memandang wajahnya sampai anak itu tertidur lelap.
KAMU SEDANG MEMBACA
Dear Brothe[r] | END
Short Story"Punya abang, tapi serasa nggak punya." Disertai kuotes-kuotes nggak nyambung. Merupakan revisi ketiga. Belum tamat. 12-Agustus-2018 - 18-Agustus-2020