Intermezzo

21 1 0
                                    

Setelah sekian lama hiatus, sejak terakhir kali merasa benar-benar terpuruk dan merasa di "titik terendah" perjalanan hidup. Ingat banget waktu itu lulus kuliah jadi pengangguran, cari kerja kesana kesini, bolak balik ke luar kota. Galau berat, putus asa, emosi, bahkan sampai orang tua kena imbasnya. Pokoknya kacau hhahaa

Setelah beberapa waktu berlalu, jalan hidup mulai membaik. Tapi, sepertinya akhir-akhir ini keadaan mentalku agak memburuk, mungkin efek jadi ibu hamil jadi sedikit (banyak) sensitif.

Seperti biasa , masih belum mampu menghandle perasaan sendiri. Masih terlalu kaku untuk belajar kembali mencintai diri sendiri, merasa iba dengan diri sendiri. Alhasil, perasaan jadi korban lagi. Mungkin sebenarnya asalnya dari diri sendiri yang kurang bisa memahami perasaan, masih terlalu egois, dan terlalu lemah menghadapi polemik kehidupan.

Polemik apa lagi? Banyak, gak juga sih ... masalah klasik, masalah rumah tangga, masalah kerja dll. Bukan masalah, tapi cobaan. Masih beradaptasi dengan kehidupan baru dan cobaan baru, jadi mungkin agak sedikit terganggu mentalnya. Bukannya dari dulu? Hahhaa iya emang, tergantung menyikapinya sih, mau dibikin enjoy bisa, mu dibikin termehek-mehek juga bisa. Pada dasarnya semua mengikuti kehendak kita dan bagaimana cara kita menyikapi setiap persoalan.

Mungkin efek sudah agak lama tidak mencurahkan perasaan lewat tulisan2 dan apa2 dipendam sendiri, jadi merasa agak "tired" ajaa :))

Titik TerendahTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang