✅
H A P P Y R E A D I N G 🦋Saat matahari sudah bersinar di pagi hari, Keila sudah siap pergi ke sekola, dia turun ke ruang makan untuk sarapan.
"Pagi anak Ibu." ujar Ibunya lalu mencium kening Keila.
"Pagi juga Ibu, oh ya Kak Kenza dimana?" tanya Keila sambil melihat sekitarnya dan tidak menemukan Kakak nya sama sekali.
"Ada di garasi, katanya ban mobil kamu kempes." jawab Ibunya sambil menuangkan nasi goreng ke piring Keila.
"Kok bisa? perasaan kemaren baik baik aja kok bu?" jawab Kekla lalu berjalan ke garasi.
"Kei makan dulu nak." teriak Ibunya yang tidak di dengar oleh Keila.
Saat sudah di garasi dia melihat Kenza yang sedang mengotak ngatik ban mobilnya.
"Kak." sapa Keila lalu berjongkok di samping Kenza yang sedang membenarkan ban mobil Keila.
"Eh Kei, kenapa kesini, udah sarapan belum?" tanya Kenza lalu beralih menatap Keila.
"Belum, Kakak ngapain benerin ban mobilnya pagi pagi buta begini." ujar Keila melihat kakanya.
"Kalo gak dibenerin kamu gak bisa berangkat sekolah dong?" tanya Kenza lalu berdiri dan tersenyum ke arah Keila.
"Lah kan di anter juga bisa kali kak." jawab Keila yang kasihan melihat Kakaknya.
"Yaudah yuk makan." ajak Kenza lalu berjalan menarik tangan Keila.
Setelah selesai sarapan, Keila berpamita kepada Ibunya untuk pergi sekolah, karna sudah mendekat pukul setengah 7.
"Kak Keila di anter ajadeh." ucap Keila sebelum pergi.
"Lah itu mobilnya udah kakak benerin." jawab Kenza menatap Keila.
"Gakpapa kan sebentar lagi Kakak pergi, jadi Keila mau pergi sekolah di anter Kakak dulu." ujar Keila memohon kepada Kenza.
"Yaudah, sebentar ya Kakak ambil jaket dulu." jawab Kenza lalu berjalan ke arah kamarnya untuk mengambil jaket.
"Keila pergi dulu ya, hati hati di rumah assalamualaikum." ujar Keila bersalaman kepada ibunya, lalu datanglah Kenza yang menyalami ibunya juga.
"waalaikumsalam anak ibu hati hati ya dijalannya." ucap Nilam sambil mengantar anak anak nya kedepan pintu.
"Iya, kita jalan dulu ya Bu." pamit Kenza lalu masuk ke dalam mobilnya.
"Dadahh Ibu." ucap Keila seraya berseru dan melambaikan tangannya.
Nilam yang melihat itu hanya tersenyum saja dia bangga kepada Kenza dia berhasil membuat Keila melupakan masalah di masa lalunya. Kenza juga berhasil mengobati luka Keila kala ditinggalakan Ayahnya, Nilam benar benar bahagia anak nya bisa akur seperti ini.
Tapi tidak untuk beberapa hari lagi, Keila pasti akan merenung lagi. Dia tidak akan seceria biasanya lagi, Kenza akan pergi, tidak mungkin Keila tidak sedih. Nilam hanya menatap kepergian mobil anak anaknya lalu masuk ke dalam.
"semoga nanti kamu gak kembali lagi mas." ujar Ibu keila lalu menutup pintu rumah.
🦋🦋🦋
Dion yang sedang otw ke sekolah itu di dalam mobil dia sedang berbicara sendiri, lebih tepat menghapal, entah apa yang di hapal kannya. Dia seperti dukun yang komat kamit dari tadi. Selang beberapa menit Dion sampai di sekolahnya lalu dia turun dari mobilnya dan menuju ke kelas.
"bismillah." ucap Dion lalu meninggalakan parkiran.
Setelah tiba di dalam kelas dia melihat teman temannya yang sedang santai bermain game, dia menggeleng mungkin teman temannya lupa kalau jam pertama adalah ulangan fisika.
KAMU SEDANG MEMBACA
KEION [On Going]
Teen FictionCerita tentang dua remaja yang sama mempunyai masa lalu dan trauma dengan yang namanya cinta. Dipertemukan dengan perempuan yang sangat baik dan cantik bernama Keila Azira Argan, membuat Aldion Putra Adhitama nekat membuka hatinya lagi dan melupakan...