part 10

539 106 16
                                    

Sebelum membaca kalian vote dulu ya...

Biar author tambah semangat....

________________________

Hari Senin,hari yang paling menyebalkan karena harus berdiri di tengah lapangan dengan terik matahari berada di atas kepala. Seperti saat ini,siswa-siswi SMAN 12 Bogor sedang melakukan upacara bendera sekaligus mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan bangsa ini.

Sudah beberapa jam mereka berdiri di bawah terik matahari mendengar ceramah dari pak Odi-kepala sekolah yang sedang membahas persiapan UN anak kelas 12,nasehat untuk anak-anak bandel,dsb.

"Saya harap untuk seluruh siswa dan siswi SMAN 12 dapat meningkatkan minat belajar terutama untuk anak kelas 12 akan segera melaksanakan UN. Dan untuk anak-anak yang sering bolos tidak menaati peraturan dimohon untuk bisa menguranginya."ujar pak Odi.

"Iya pak, mending bapak bubarin aja ya upacaranya panas nih" teriak salah satu murid laki-laki di tengah barisan lapangan dengan baju acak-acakan dan keringat yang sudah membanjiri pelipisnya.

"Betul tuh,bapak gak kasihan sama kita udah dijemur tengah lapangan nanti juga masih dapat hukuman lagi"ucap murid perempuan yang berada di samping laki-laki tadi- Nesya.

"Kalo begitu kita akhiri upacara hari ini saya lihat juga udah ada yang pingsan. Semoga kalian bisa menjadi siswa-siswi yang dapat membanggakan bagi sekolah kita ini. Demikian yang dapat saya sampaikan
saya ucapkan terimakasih." Ucap pak Odi.

Para murid berhamburan menuju kelas masing-masing karna merasa gerah. Tapi tidak dengan Nesya ia harus menjalani hukuman terlebih dahulu.

Dia terlambat pergi sekolah karena bangun kesiangan. Untung pak satpam masih memperbolehkannya masuk dengan cara mendesaknya.

"Kalian sudah ibu peringatkan berulang kali masih aja terlambat. Capek ibu berhadapan dengan kalian. Ibu beri kalian hukuman."kata Bu Nia-guru BK paling killer.

"Lebih baik ibu ke kantor aja daripada capek ngurusin kita ya nggak" ucap Nesya.

"Yaelah bu, udah dijemur di lapangan berjam-jam masih aja dikasih hukuman"ucap Edo.

"Bener banget,ibu demen ya sama kita"ucap Dion.

"Dion dan Edo bersihin toilet laki-laki, sedangkan Nesya beresin buku-buku di perpustakaan"ujar Bu Nia.

"Yah bu..masa Nesya sendirian mereka berdua"ucap Nesya kesal.

" Udah kalian kerjakan sekarang apa mau saya tambahin lagi hukumannya"ujar Bu Nia.

" T-tttap..."ucap Nesya.

Mau tidak mau mereka harus menjalani hukumannya. Soal Edo dan Dion mereka juga terlambat sekaligus teman sekelas Nesya yang bandel tapi baik menurutnya.

Mereka pun pergi menjalani hukumannya masing-masing. Nesya sedang berada di perpustakaan,dia sedang memikirkan akan mulai dari mana.

"Gue bersihin dari mana ya. Pake acara kesiangan lagi belum sarapan juga. Mending gue beresin dulu deh terus ke kantin" gumamnya.

Nesya mulai membersihkan buku-buku dari rak ke rak. Hingga akhirnya selesai.

"Akhirnya selesai juga,masih ada 1 jam pelajaran sih tapi males balik ke kelas mending ngantin aja" gumamnya.

Bad Girl Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang