Author's note: di bawah nanti ada surat untuk kalian, jangan sampai terlewat ^^ ~
Bagian ini selesai direvisi.
________________________Aku rasa, sudah satu bulan berlalu sejak terakhir kali aku bertemu dengan para pangeran. Aku tidak tahu apa yang mereka lakukan. Tapi syukurlah mereka tidak datang berkunjung, aku jadi tidak terganggu dengan tingkah mereka.
Hah...
Ngomong-ngomong, situasi saat ini membuatku sangat mengantuk. Lily sedang menyanyikan lagu pengantar tidur, sedangkan aku menatap langit dari jendela kamarku.
Setiap aku ingin tidur biasanya aku selalu teringat hal-hal yang muncul tiba-tiba dipikiranku. Seperti saat ini, aku jadi ingat satu kejadian di komik tentang Kaisar Edgar dan Syina. Saat Syina seumuranku rasanya Kaisar Edgar memerintahkan Syina untuk tidur di kamarnya. Jiwa Syina yang sudah dewasa merasa sangat kaku. Tapi dengan kejadian tidak terduga itu, Syina bisa mencapai tujuannya membuat Kaisar Edgar tunduk padanya.
Aku sendiri tidak mengerti, apa yang ada dipikiran Kaisar Edgar saat itu, sampai-sampai meminta tidur bersama Syina, haha.
Bicara soal Kaisar Edgar, aku rasa pembuat komik terlalu kejam kepadanya ketika muda.
.
Ayahku, Kaisar Edgar, dalam komik aslinya ia pria tampan berambut perak, berkulit coklat, bermata hitam, dan bertubuh kekar. Sudah tua saja visualnya di komik keren sekali. Bisa bayangkan bagaimana mempesonanya kaisar Edgar ketika masih muda? Sayangnya, ia bentindak dengan dingin dan keras. Orang-orang jadi enggan mendekatinya. Yah.. mau bagaimana lagi? Aku yakin orang-orang akan maklum ketika tau masa mudanya.
Di Kekaisaran Zoren, nama seseorang terdiri dari 3 kata. Biasanya terdiri dari "Nama depan ditambah jenis kekuatan ditambah nama keluarga". Contohnya Syina, ia punya kekuatan mengendalikan tanaman, oleh kaisar Edgar ia diberi nama Syina Forestya Zoren.
Tetapi itu hanya secara umumnya saja, ada kasus nama seperti nama Kaisar Edgar. Nama kaisar adalah Edgar Callaus Zoren. Apa kalian tau makna Callaus yang sebenarnya? Callaus punya makna "tidak berperasaan". Jelas ini bukan kekuatan. Nama ini diberikan oleh kaisar sebelumnya, ayah kaisar Edgar.
Kaisar sebelumnya terkenal sebagai kaisar tiran yang tak becus memerintah kekaisaran. Sifatnya tidak bertanggung jawab, rakus, suka bermain, dan seenaknya. Ia menyebabkan kekaisaran yang sudah berdiri berabad-abad tenggelam hingga di ujung kehancuran. Anehnya, kekuasaannya bertahan hingga 30 tahun. Hal itu karena kekuatan kaisar sebelumnya adalah mengendalikan pikiran orang lain. Kekuatannya cukup untuk menjaganya tetap duduk di tahta dengan memanipulasi pikiran orang-orang.
Edgar dipilih menjadi putra mahkota hanya karena ia anak dari selir kesayangannya. Ibu Edgar tak terlalu peduli pada Edgar, ia hanya mementingkan kekuasaan, sama seperti kaisar sebelumnya.
Pada akhirnya, konflik terjadi. Ibu Edgar dijebak oleh para selir yang iri. Kaisar sebelumnya terpengaruhi dan menganggap ibunya Edgar berkhianat padanya kemudian menghukumnya.
Kesal karena selir kesayangannya sudah menghianatinya, ia melampiaskan amarahnya pada Edgar yang saat itu masih berusia 5 tahun. Saat Edgar selesai melewati "Upacara Pengikat Kekuatan" dan diketahui kekuatannya, kaisar bukannya memberikan nama yang sesuai tapi ia malah memberikan nama lain.
"Melihatmu selalu mengingatkanku pada wanita tak tahu diri itu. Karena aku telah mengangkatmu sebagai putra mahkota sejak kau lahir, aku harap kau jadi kaisar yang tidak berperasaan dan dibenci oleh rakyatmu sendiri," ucap kaisar sebelumnya.
Begitulah hingga kaisar saat ini mendapatkan namanya. Nama adalah doa, begitulah yang terjadi pada kaisar Edgar. Ia benar-benar menjadi tidak berperasaan karena perlakuan kasar dari kaisar sebelumnya. Ia di istana pun hidup susah, percobaan untuk menjatuhkannya sebagai putra mahkota juga banyak sekali dari saudara-saudaranya. Hidupnya tak pernah tenang.
Kaisar sebelumnya pun sering mengirim Edgar ke medan perang. Melihat kekaisaran sebesar kekaisaran Zoren melemah, sudah pasti banyak kerajaan dan kekaisaran lain yang ingin menyerang. Dari situlah Edgar semakin menjadi dingin hingga ia menjadi "Singa Peperangan". Dengan insting bertahan hidup yang kuat, peperangan yang ia pimpin selalu berbuah kemenangan. Di medan peperangan pula lah ia mengasah kekuatannya "memperkuat tubuh" hingga sangat luar biasa kuat.
Penulis cerita komik itu tidak menceritakan lebih jauh. Yang pasti, hati Kaisar Edgar telah rusak, tapi setelah Syina hadir, ia membaik. Hatinya mulai menghangat.
Haaah.. ayahku yang malang. Pasti hidupnya sulit sekali. Tapi.. mengapa setiap orang yang luar biasa kebanyakan mengalami hal pahit dulu ya?
Sebenarnya memang begitu kan? Misalnya kita ingin naik kelas, harus lulus ujian terlebih dahulu. Hmm.. hidup tak bisa lepas dari ujian. Aku mengagumimu karena bisa melewatinya, kaisar Edgar.
Ada satu momen dalam komik itu yang aku suka, yaitu ketika Syina mengucapkan satu kata yang bisa membuat kaisar Edgar menghangat.
Syina yang masih bayi memegang kedua pipi kaisar Edgar dan memanggilnya..
"Papa"
Hah? Suara pertamaku keluar?? Aku bisa bilang Papa?
Aku tidak menyangka akan hal ini. Tanpa sadar aku mengucapkan kata Papa yang ada dalam pikiranku.
"Papa," ucapku sekali lagi memastikan.
"... Ya"
Deg.
Ha- siapa yang jawab? Perasaanku tidak enak.
Seketika mataku kurasakan semakin membulat. Aku mengalihkan pandanganku ke asal suara. Ada orang berdiri cukup dekat di samping kiri kasurku! Itu Kaisar Edgar!
__________________________________
Duh Kaisar Edgar kaya hantu aja muncul tiba-tiba 👀😅
Jika kamu suka ceritanya, jangan lupa klik tanda bintang ⭐ ya ^_^
[Diupload oleh Sisi Shalla 10-07-2021] -> [Direvisi 29 Januari 2022]
.📩Surat untuk readers:
Alhamdulillah, ga nyangka cerita ini udah sampai ke jumlah 1k lebih dibaca.🎉
Kuucapkan terimakasih banyak bagi readers . Terima kasih sudah menyempatkan waktunya membaca ceritaku yang masih banyak kekurangannya ini -/\-, terima kasih atas vote yang kalian berikan, juga untuk dukungannya.
Sadar atau tak sadar readers adalah hal berharga untuk setiap penulis. Masing-masing kalian berharga untukku.✨
Kalian membuatku bahagia, semoga Allah juga membuat kalian selalu bahagia. luv u all
Salam hangat,
Sisi Shalla
KAMU SEDANG MEMBACA
Aku Adik dari Anak Kesayangan Keluarga Ini
Fantasy[Sebelum masuk ke ceritanya, tolong baca dlu deskripsi sampai akhir] Tari tiba-tiba terbangun setelah mengalami kejadian tidak menyenangkan. Syok karena kejadian tersebut, ia menangis tapi suara yang ia dengar malah suara tangisan bayi. Seorang ibu...