Selamat membaca
Para calon istri sultanJangan lupa untuk memberikan vote dan komentar
•••💸•••
"Emangnya kita mau kemana sih, Om?" Tanya Bella yang memulai pembicaraan sebab tadi suasana di dalam mobil sangatlah dingin.
"Berhenti panggil saya, Om."
"Loh, terus mau dipanggil apa? Sayang, beb atau calon suami?"
Keenan menghela nafasnya dan memijit kepalanya. "Cukup panggil saya Keenan."
Bella mengangguk-anggukkan kepalanya, "oke Keenan."
"Sampai disana, saya tolong jaga sikapmu."
"Emangnya, kenapa?"
"Berbicaralah yang sopan jika di ajak bicara, selebihnya jangan bertindak yang bisa membuat saya malu."
Bella memutar kedua bola matanya, apakah ini yang dinamakan wanita bayaran?
Bisa jadi iya dan bisa jadi tidak, Keenan memberikan kartu ATM nya kepada Bella. Apakah itu bisa dikatakan sebagai bayaran?
Entahlah Bella bingung, yang terpenting ia bisa menjadi seperti ratu malam ini.
Impiannya menaiki mobil mewah dan berpakaian cantik sambil bersama dengan sultan kaya raya akhirnya terwujud.
Tinggal menyelesaikan satu misinya, yaitu menjadikan Keenan suaminya.
Mobil yang dikendarai Keenan dan Bella berhenti tepat di depan pintu ballroom hotel yang sudah di hiasi karpet merah dan bunga beserta lampu berwarna emas.
"Wah," Bella menganga melihat hiasan hotel dari luar.
Keenan turun lalu membukakan pintu untuk Bella, mengulurkan tangannya untuk dijadikan pegangan oleh gadis itu.
Bella mengerjapkan matanya, beberapa detik setelahnya Bella menyambut uluran tangan Keenan.
Berjalan beriringan memasuki ballroom hotel sambil digandeng oleh Keenan.
Andai Keenan tau jika jantung Bella sedang pargoy di dalam sana.
Bella menyilaukan matanya saat kamera menyorot dirinya dan Keenan.
Bella baru sadar jika Keenan memang benar mengajaknya ke acara pernikahan. Lebih tepatnya pernikahan mantan Keenan, itulah yang dikatakan Aghni.
Keenan dan Bella berjalan menaiki pelaminan untuk memberikan ucapan selamat kepada pengantin baru.
Terlihat sangat cantik, Bella menganga saat menatap mempelai pengantin di hadapannya.
Dia adalah Asya Kyle, model yang cukup terkenal. Pantas saja banyak awak media di sini.
"Hai Keenan," sapa Asya.
"Selamat atas pernikahanmu," ucap Keenan dingin.
Asya tersenyum, "terima kasih sudah datang." Asya lalu mengalihkan tatapannya ke arah gadis yang datang bersama dengan Keenan.
"Kamu datang bersama seorang gadis?" Tanya Asya tak percaya.
"Tipemu ternyata berubah setelah di tinggal nikah olehku, Keenan," ucap Asya.
Bella tersenyum, ia tidak tau jika perkataan Asya seperti mengejeknya sebab terlalu fokus menatap wajah Asya yang sangat cantik.
"Dia lebih baik darimu, Tuhan memisahkan kita agar aku bertemu dia."
KAMU SEDANG MEMBACA
Suamiku Sultan
Teen FictionMENIKAHI SULTAN KAYA RAYA💸 Salah satu cara agar cepat menjadi kaya dengan cara yang instan adalah dengan mendapatkan suami yang kaya. Itulah impian dari gadis bernama Arabella Ramaniya. Terdengar sangat konyol, tetapi bagaimana jika impian gadis it...