"Pelangi menjanjikan sebuah akhir yang indah tapi ia lupa bahwa sebelum ia hadir, hujan telah membasahi bumi"🌆🌆🌆
"Tetap menjadi sederhana dan lihat siapa yang menerima kita apa adanya"
🐰🐰🐰
"Nikmati saja prosesnya, gagal tinggal ketawa, ditipu anggap sedekah, masih muda jangan beperan, capek boleh, nyerah jangan."
🌻🌻🌻
"Aku selalu berusaha siap dengan perpisahan termasuk kehilangan, tapi tolong jangan menggores luka, aku tidak tau menyembuhkannya."
🦊🦊🦊
✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨✨
Nurul dipagi hari ini sudah mendapatkan kabar yang sangat mengejutkan, pasalnya Zinko datang bertamu kerumahnya dengan pakaian muslim lengkap dan bertemu dengan papa untuk meminta papa menjadi saksi bahwa ia akan mengucapkan dua kalimat syahadat dimasjid depan rumahnya Nurul. Saksi satunya adalah papanya Ulfa. Jangankan Nurul, Ulfa pacarnya saja tidak mengetahui rencana ini, ia juga sama terkejut nya dengan Nurul.
"Lu yakin kaga tahu Fa..?" Tanya Nurul sekali lagi.
"Iya beneran gue kaga tau..." Jawab Ulfa.
Semua orang sudah berkumpul di Masjid, om Doni dan Om Dohwan sudah siap menjadi saksi dari Zinko.
"Nak Zinko, ini adalah pilihan kamu, apakah kamu sudah yakin nanti akan Istiqomah menjadi seorang muslim yang taat beribadah kepada Allah SWT.?" Tanya pak ustadz untuk terkahir kalinya.
"Insyaallah pak, saya yakin dengan pilihan saya ini, dan saya akan belajar untuk menjadi seorang muslim yang mengikuti perintah Allah nanti." Ucap Zinko. Dengan yakin.
"Kalau begitu, setelah kamu mengucapkan dua kalimat syahadat nanti, kamu siap memutuskan hubungan pacaran kamu dengan nak Ulfa dan kembali datang kepada pak Dohwan untuk melamar salah satu putri kesayangannya ?" Tanya pak ustadz.
"Saya siap pak" jawab Zinko dengan yakin.
Ulfa yang senang karena ia dan Zinko tidak lagi terhalang oleh jarak yang jauh tidak pernah mempersalahkan tentang pilihan Zinko yang kali ini.
"Ya sudah merapat kemari nak, dan ikuti ucapan saya ya" ujar pak ustadz yang pelan pelan membimbing Zinko untuk menjadi seorang muslim.
"أَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا رَسُوْلُ الله"
Zinko mengikuti setiap kalimat yang diucapkan oleh pak ustadz. Dan kini ia sudah resmi menjadi seorang muslim dan 3 bulan lagi ia akan mempersunting Ulfa untuk menjadi istrinya. Tepat di usia Ulfa 23 tahun nanti.Ditempat lain, Andre diajak oleh papahnya untuk dinner bersama dengan semua direksi perusahaan. Ternyata bukan hanya Andre yang ajak melainkan Mahen pun datang bersama asisten perusahaan kepercayaan papanya.
Didalam acara dinner perusahaan, pak Setiawan mengenalkan dua putranya dan salahsatu diantara mereka berdua akan mewarisi perusahaan milik setiawan grup dan satunya lagi akan menjadi menantu dari setyo grup. Andre dan Mahen pun bertatapan mereka menerka-nerka siapa yang akan menjadi menantu dari rekan bisnis perusahaan yaitu Setyo grup. Yups benar sekali Setyo grup hanya memiliki satu putri dan orang itu adalah Azkia. Tetapi Andre dan Mahen belum mengetahui siapa putri dari satya grup. Pak Setiawan pun mengumumkan bahwa pewaris utama dari Setiawan grup ialah Mahesa Hendrani Setiawan. Dan yang akan menjadi menantu dari setyo grup ialah Muhammad Andre Setiawan.
KAMU SEDANG MEMBACA
Luka dan Pilihan
Teen Fictionini kisah ku, yang sedang berada di tengah luka masa lalu dan pilihan di hadapan. Haruskah aku memilih orang yang sangat aku cintai di masa lalu, atau tetap stay bersama dia yang mampu menyembuhkan luka ku. "Matahari yang mencintai bumi walau jarakn...