~ Happy Reading ~
🌟🌟🌟
Sebelum Melinda menerima permohonan maaf Killa suara bel mata pelajaran pertama sudah berbunyi dan menginterupsi kepada para siswa bahwa pelajaran akan segera dimulai. Melinda segera duduk di kursinya begitu juga dengan teman-temannya. Seorang guru masuk dan memberi salam dan di balas oleh para siswa yang ada di dalam kelas tersebut.
✨✨
Satu bulan telah berlalu Melinda dan kawan-kawannya sudah melakukan ujian kelulusan serta serangkaian persyaratan untuk bisa lulus SMP. Hari kelulusan telah dinanti-nantikan oleh banyak siswa kelas IX. Besok adalah hari dimana Melinda dan teman-temannya di cap lulus junior high school sebab itulah hari ini adalah hari gladi bersih untuk acara besok.Beberapa adek kelas seperti kelas VIII dan Vll, telah bersiap untuk mempertunjukkan tampilan-tampilan mereka. Ada yang menari, menyanyi, bahkan ada juga band dari adek-adek kelas VIII.
Sebagian wajah terlihat berseri-seri terutama Melinda yang tengah menata kursi. Melinda tampak semangat dan bahagia sekali sebab dirinya akan lulus junior high school tetapi di dalam pikirannya terdapat ketakutan dan kekhawatiran karena dirinya akan segera debut di senior high school .
Walau hati Melinda dan teman-temannya sedang berbahagia, mereka terlihat sedang sibuk mempersiapkan sesuatu hal. Melinda dan beberapa temannya sedang fokus mengatur kursi sebagai tempat duduk para siswa yang lulus beserta dengan wali atau orang tua masing-masing. Selain menata kursi ada juga yang sedang mendekorasi panggung yang akan menjadi tempat pertunjukan yang hebat esok hari.
"Gimana udah selesai kan?" Tanya Citra yang merupakan salah satu teman sekelas Melinda.
"Ya belum lah masih banyak yang harus dikerjain tau ... Kenapa emang e capek?" Ketus Putri, Putri merupakan mantan anggota OSIS dari kelas Melinda. Putri juga merupakan siswa tercerdas, ia adalah salah satu siswa yang lulus dengan nilai yang memuaskan. Saat kelas VIII, Putri dipilih untuk mewakilkan sekolah untuk olimpiade jadi kepintaran Putri tidak bisa disaingi oleh Melinda. .
"Ya... Capek Put, lha emang kamu ngapain?" Ketus Citra juga. "Aku juga bantuin ya. Aku sama yang lain tadi ngurusin stand bazar di depan tau," jawab Putri tak kalah ketus.
Selain kelulusan siswa-siswi, sekolah Melinda juga mengadakan open school dan juga diselenggarakan bazar, sebenarnya acara tersebut sudah diadakan dua hari lalu dan akan berakhir disaat hari kelulusan kelas IX nanti.
"Guys...... Ayo kita latihan padus buat besok!! Bu Aida udah nunggu," seru Killa yang baru saja datang, ia tadi membantu beberapa stand di bazar.
"Ok," jawab Melinda dan kawan-kawannya serempak.
Setiap kelas IX akan menampilkan sebuah pertunjukan kecil sebagai salam perpisahan dan ucapan terimakasih kepada para guru-guru. Kelas Melinda akan menampilkan sebuah paduan suara yang membawakan lagu ucapan terimakasih untuk guru-guru. Lantunan lagu mengalir di saat Melinda berserta teman-temannya berlatih menyanyikan lirik-lirik lagu yang besok akan dibawakan.
KAMU SEDANG MEMBACA
I Won't Go Speechless [On Going]
Fantasy{Fantasy - Fiction} Ketika dunia mulai hancur, kegelapan merebut cahaya. Penderitaan merajalela hingga kehancuran besar. Semua memuja para Dewa meminta pertolongan hingga terlahir Reinkarnasi Sang Dewi. Akan tetapi, suatu masalah menghadang Reinkar...