22. El & sahabat kecil.

12 8 0
                                    

" Ayu !! " seru pak Rama pada sekretaris nya.

" iya pak? " sahut Ayu.

" anak saya minggu depan birthday, kamu urus semua nya ya, soal biaya biar saya yang atur " perintah Rama Wijaya.

" oke pak, soal dekorasi dan lain nya nanti saya kirim lewat chat saja ya pak? untuk Ryunna dan juga Allea kan? " tanya ayu.

" siapa lagi?, saya tunggu secepatnya nya "

" siap pak !! " semangat ayu.

" oh ya, jangan lupa undang Arga Dirgantara juga ya " ujar pak Rama yang sontak membuat kedua alis Ayu mengerut.

" pak Arga Dirgantara? bukan nya .. "

" sudah lah, saya hanya ingin mempererat tali perusahaan saja, kalau waktu birthday anak-anak saya sudah dekat, tolong kabari dia ya "

" okeh pak "

" oh satu lagi, saya mau bikin acara birthday anak-anak saya di halaman belakang rumah ya " ucap Rama Wijaya.

" oh siap pak, berarti saya tidak usah sewa gedung ya ? " tanya Ayu memastikan.

" iya " singkat Rama Wijaya.

" siap pak, serahin semua nya sama saya " ujar Ayu.

" saya percaya kan semua nya sama kamu ya Yu, jangan sampai saya kecewa seperti tahun lalu " ujar pak Rama.

" hehe, iya pak, taun lalu saya lupa pesen cake nya, t-tapi sekarang saya ga akan lupa lagi kok pak, janji deh " jawab Ayu memastikan.

" oke, eh file kemarin yang saya minta sudah selesai? " tanya Rama Wijaya.

" sudah dong pak, nanti saya kirim ke Gmail bapak ya, kalo gitu saya permisi, hehe " ujar Ayu.

" punya sekretaris cengegesan gini enak nya di apain ya " gumam Rama Wijaya jangan menggeleng kan kepala nya sebanyak 2x.

• • • •

di kampus, El dan Gladissa tengah meminum secangkir kopi dan juga teh hangat.
alangkah mesra nya mereka berdua.
di tengah-tengah kemesraan itu, bell masuk kelas pun berbunyi.
"• teeeettttt •"

" yah, udah bell " seru gladissa.

" masuk kelas yu? " ajak El, dan mereka pun mulai pergi meninggalkan kantin setelah membayar dua cangkir minuman yang mereka pesan itu.

di dalam kelas, semua mahasiswa di kejutkan dengan ada nya dosen baru, yang tampan, dan juga berwibawa.
siapa dia? mengapa Gladissa merasa tidak asing dengan nama nya?
wajah nya pun sangat familiar di benak gladissa.
dan dosen itu pun memperkenalkan diri nya di depan anak-anak mahasiswa.

" selamat siang semua nya " ujar sang dosen tampan.

" siang pak " jawab para mahasiswa.

" kalian mungkin merasa aneh dengan kehadiran saya di sini, oke !, saya akan memperkenalkan diri saya.
nama saya Jerry, saya adalah dosen baru di kampus ini, yang menggantikan posisi pak Gunawan " tutur kata nya.

" (Jerry?) " batin dissa.

" (itu pasti dica, anak nya om sakti sama tante synthia) " ujar batin pak Jerry saat menatap gladissa.

mereka pun sudah melalui tahap perkenalan antar mahasiswa dan juga dosen.
hari pertama Jerry mengajar, hanya di habiskan untuk perkenalan saja terhadap para mahasiswa nya.
bell pulang pun di bunyikan, semua mahasiswa pun keluar dari kelas menuju ke parkiran.
di saat Gladissa dan El ingin pulang, ada seseorang yang memanggil nama " dicaa " sekencang mungkin.
dan itu yang membuat mereka tercekat dan berbalik arah.

" DICAAA !! " Gladissa dan El pun menoleh ke arah sumber suara.

" iya pak? "
" (kok dia manggil gue dica? yang suka sebut gue dica kan cuma kak Jerry) " ujar batin nya.

" aku Jerry, sahabat kamu Caa " kata itu lah yang membuat Gladissa dejavu ke masa lalu.
masa yang di mana ia dan Jerry bermain selayaknya anak-anak pada umum nya.

" kak Jerry Anthoniyyo? " tanya Gladissa.

" iyaa, aku kangen banget sama kamu " jawab Jerry dengan memeluk erat badan Gladissa.

" (dulu juga aku kangen banget sama kakak) " ujar batin Gladissa, lalu setelah itu, ia melepaskan pelukan erat dari Jerry Anthoniyyo.

" saya pacar nya dissa pak " ucap El yang membuat Jerry terkaget dan sedikit kecewa dengan kenyataan ini.

" (loh? bukan nya kata om sakti, Dica ga punya pacar ya?) " batin Jerry.

" ya sudah, silahkan kalian pulang,  antar Gladissa sampai ke rumah nya ya., hati-hati di jalan " ujar Jerry, semua nya pun bubar.

di perjalanan pulang menuju rumah, Jerry amat sedih, ternyata, wanita yang selama ini ia idamkan sudah mempunyai kekasih.
Jerry Anthoniyyo adalah sahabat kecil dari Gladissa Kylarania Sassy.
usia mereka selisih 5 tahun, kalau saja Gladissa berusia 20 tahun, maka Jerry sekarang tengah menginjak usia yang ke 25 tahun.
sedari kecil, mereka sering bermain, pada saat Gladissa berusia 4 sampai 10 tahun.
namun, saat usia Gladissa 10 tahun, Jerry harus pergi ke Amerika karena pekerjaan orang tua nya.
sebelum pergi ke Amerika, Jerry meninggalkan gelang kesayangan nya di tangan Gladissa.

di perjalanan, El juga merasa kepikiran dengan hadir nya Pak Jerry di kehidupan Gladissa.
siapa itu Pak Jerry? mengapa Gladissa tidak pernah menceritakan hal itu pada nya?
AARGGHHH !! rasanya campur aduk.

" (kak Jerry? kenapa dia malah balik lagi ke Indonesia sih?) "

" (gue udah move on dari dia, kalo gini cara nya, usaha gue buat lupain dia  yang udah bertahun-tahun bisa gagal) " sambung batin Gladissa saat di perjalanan.

Kisah cinta ElanggaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang