Seperti yang sudah di ketahui, hari ini adalah pembukaan perusahaan property milik Banyu, keluarga besar Kalingga hadir di sana. Teman-teman Mama dan Papa juga hadir, malah Mama Yuri membawakan kue tart. Sedangkan Mama Sonia membawakan rendang untuk acara makan siang nanti. Banyu sangat tampan dengan balutan jas yang dia pakai. Bukan hanya tampan tetapi perpaduan manis wajah cantik Mama Dara dan wajah ganteng Papa Hilman menjadi satu.
Teman-teman Banyu yang akan menjadi partner juga sudah hadir di sana. Mereka juga tak kalah tampan dan cantik. Acara akan segera di mulai, untuk yang menjadi MC acara grand opening kali ini adalah Erin. Untuk acara pertama adalah pembukaan, acara kedua sambutan dari Papa Hilman, acara ketiga yaitu sambutan dari Banyu sendiri selaku direktur dan pemotongan pita, acara keempat doa penutupan dan di lanjutkan dengan potong tumpeng dan acara makan-makan.
Kantor barunya luas di halaman belakang ada kolam renang, kemudian di bagian belakang kantor ada semacam minibar tempat anak-anak bikin kopi, bikin teh dan makan. Lantainya ada 3, lantai paling atas untuk direktur berserta jajaran, lantai dua untuk ruang para karyawan, lantai bawah lobbi dan resepsionis dan ruang pembuatan konten promosi.
"Bismillahirahmannirahim, di hari ini, Kamis, tanggal 4 Januari, dan dengan restu Mama dan Papa, saya Banyu Prasetya Kalingga Kantor Perusahaan Property yaitu Cempaka Indah Group resmi di buka," ucap Banyu kemudian memotong pita tersebut.
Semuanya bertepuk tangan dan memberi selamat kepada Banyu.
"Selamat bray!," ucap Cakra.
"Masya Allah tabarakallah ya Mas Banyu," ucap Lanang.
"Berkah ya Mas," ucap Ojun.
"Selamat yang nak, semoga kamu bisa amanah dalam menjalankan perusahaan ini," ucap Papa Lesmana.
"Aamiin om."
"Tu Nang, lo mau jadi bos nggak?," tanya Seira menggoda Lanang.
"Maulah Kak, nanti aku buka usaha biro perjalanan haji dan umroh," ucap Lanang.
"Masya Allah ... umrohnya plus nggak ni?," tanya Reno.
"Ohh tentu, mau plus kemana? Palestina, Turki, Dubai?," tanya Lanang.
"Umroh plus Korea Utara," ucap Jeno.
"Habis umroh lu mau cari perkara di tanahnya Kim Jong Un?," ucap Lanang.
"Ngadi-ngadi lu, Korea Utara yang bisa di lihat apa woi?," tanya Jarvis.
"Rumah Kim Jong Un."
"Mending Korea Selatan gue bisa ketemu dedek-dedek Babby Moster," ucap Panji.
"Habis nangis di Mekah, malah neriakin Chiquitaaaaa ... di konser," ucap Jeno.
"Kan akhirat dapat dunia dapat," ucap Panji meringis.
"Terserah lu deh cil," ucap Jeno mendengus.
"Chiquita gemes loh," ucap Panji sambil menunjukkan foto sang idola.
KAMU SEDANG MEMBACA
Cluster Puri Indah Land [New Version]
FanfictionJika ada kebahagiaan di dalam keluarga kenapa harus mencari kebahagiaan di luar?