Bab 35: Blue Fleet Departs!

76 7 4
                                    

Lautan sudah kembali seperti semula, cahaya yang bersinar itu telah memudar dan hanya menyisakan kapal perang ke-5 karakter utama.

Ke-5 kapal itu muncul dalam keadaan utuh tanpa kekurangan apapun, namun warna dari kapal-kapal itu telah berubah menjadi hitam setelah bergabung dengan kapal-kapal Siren yang hancur.

Dengan perubahan warna ini, kekuatan pertahanan kapal meningkat drastis, namun kapal akan menjadi semakin mencolok karena tidak sama dengan warna lautan.

Suara dari alat telekomunikasi terus berdering dikapal Khalasnikova, namun Khalasnikova sendiri masih pingsan tak sadarkan diri, namun ia berada didalam kamar.

Setelah itu ada seseorang yang mengangkat telekomunikasi itu.

Suara: halo?, akhirnya dijawab juga, kepada kru Khalasnikova kami dari PBB ingin mengetahui kondisi kalian, segera laporkan kondisi kalian semua!

???: masih saja merepotkan...

Suara: halo?

Ivan: iya ini aku, kapten dari Khalasnikova, Ivan!

Suara: terimakasih tuhan, bagaimana kondisi kalian?, apa semua kru baik-baik saja?, dan bagaimana dengan kru kapal yang lain?, apakah mereka bersama kamu?

Ivan: tunggu sebentar, banyak sekali pertanyaannya, biar aku jelaskan satu-persatu....

Ivan: bajingan, apa yang harus aku katakan kepada mereka?, semua kru tidak ada dan kamilah yang mengendalikan seluruh kapal?

Suara: halo?, Kapten Ivan?

Ivan: ...(Menghadap kearah jendela)...

Terlihat Marduk dan Herman mengetuk jendela anjungan kapal Khalasnikova.

Ivan: kalian...maaf kami ada hal yang perlu diselesaikan, aku akan menghubungi kalian nanti!

Suara: tunggu dulu!, Ivan laporannya?

Ivan: nanti saja, permisi!

Suara: tu...

Komunikasi terputus.

Dipusat penelitian PBB.

Vinscount: jadi mereka memutuskan komunikasi?

Operator: iya pak!

Vinscount: serahkan rekaman komunikasi kepadaku, aku akan melaporkan ini kepada Jendral Huris dan para petinggi

Operator: siap! (Melepas cip), ini pak!

Vinscount: terimakasih!

Didunia Azurlane.

Marduk: jadi kamu menutup komunikasi ya?

Ivan: bagaimana pun juga, kita tidak bisa menjelaskan segala sesuatu disini, semuanya terdengar tidak masuk akan dan pastinya mereka tidak akan percaya pada kita

Marduk: jadi satu-satunya hal yang bisa kita lakukan adalah mengumpulkan bukti terkait dunia ini...

Herman: but...mungkin akan sulit untuk mengirimkan bukti kedunia asal kita, ada kemungkinan jika barang-barang itu akan hancur terlebih dahulu sebelum sampai kedunia kita atau malahan terjebak diantara 2 dunia

Marduk: itu masuk akal

Ivan: lalu apa yang akan kita lakukan?

Marduk: kita hanya bisa menghubungi mereka saja, ada kemungkinan jika mereka akan percaya, meskipun kita tidak bisa mengirimkan bukti konkrit kepada mereka, kita harus memberi tau mereka semuanya yang telah kita lalui

Ivan: aku akan mencoba menghubungi mereka lagi

Marduk: tunggu, tunggu hingga semua orang telah sadar

Ivan: haruskah?

Modern Warship In Another World (Azur Lane)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang