Dear readers,
I'm back with a new story ... well, half story is probably the right definition, hehehehe.
Seperti yang bisa kalian baca di bagian WARNING pada blurb, As Time Goes By akan saya bukukan di kemudian hari. Sisanya? Bisa kalian baca saat bukunya saya terbitkan nanti. Kenapa kalau memang niat diterbitkan perlu di-publish di Wattpad segala?
Niat awal adalah saya ingin langsung membukukan buku ini, tetapi setelah menimbang beberapa hal, saya memutuskan untuk menerbitkannya di Wattpad terlebih dahulu. Di antara pertimbangan itu adalah fakta bahwa tidak ada cerita baru di works saya setelah KETIKA LANGIT BERGANTI. Saat memutuskan untuk unpublished LA FORZA DEL DESTINO dan ABOUT US, niat saya adalah untuk menulis lanjutan kisah Glenn. Saya bukan penggemar sekuel, tapi saking banyaknya yang minta agar kisah Glenn dilanjutkan, akhir tahun lalu saya memutuskan untuk menuruti kemauan pembaca. Namun, yang namanya ide memang tidak bisa dipaksakan. Di tengah usaha saya untuk menyusun cerita tentang kelanjutan kisah Glenn setelah kembali ke Indonesia, sebuah ide muncul. Awalnya saya tidak berniat untuk mengeksekusi ide itu menjadi sebuah cerita panjang, tetapi ada resah yang terus mengganggu hingga akhirnya saya putuskan untuk menunda Glenn.
Alasan kedua adalah untuk mendapatkan feedback mengenai cerita ini. Menulis adalah profesi yang sangat egois dan saya pun tidak lepas dari ego saya setiap kali menulis. Mempublikasikan cerita ini adalah usaha saya untuk mengurangi ego itu agar bisa menerima masukan sebanyak mungkin, yang pada akhirnya-saya harap-bisa membuat tulisan saya lebih baik lagi. Masih banyak yang harus saya pelajari tentang dunia tulis-menulis.
Ternyata menulis cerita ini pun tidak mudah. Selain menggunakan POV 3 sebagai narator-sesuatu yang belum pernah saya lakukan dalam cerita panjang-alur cerita ini pun tidak maju atau mundur, melainkan campuran keduanya. Ada banyak yang saya pelajari saat menulis cerita ini, yang paling utama adalah menahan diri agar tidak memuntahkan semua yang saya tahu melalui satu karakter. Selain itu, saya berusaha lebih hati-hati dalam menciptakan karakter-karakter utamanya karena kelemahan saya selama ini adalah bagaimana menciptakan karakter yang bulat. Saya tidak tahu apakah saya berhasil menciptakan karakter seperti itu dalam AS TIME GOES BY, saya persilakan kalian untuk menilai.
Atas pertimbangan-pertimbangan itulah, saya memutuskan untuk mempublikasikan AS TIME GOES BY di Wattpad.
Oh ya, saya juga punya kesulitan menentukan judul cerita ini. Biasanya, judul bisa saya dapatkan sebelum mulai menyusun alur dan karakter, tetapi hingga separuh jalan, saya belum menemukan judulnya. Ada beberapa judul yang saya pertimbangkan sebelum memilih AS TIME GOES BY, setelah mendengarkan sebuah lagu yang ditulis tahun 1931, tetapi lebih dikenal setelah dinyanyikan Dooley Wilson di film besutan Michael Curtiz tahun 1943, Casablanca. Setelah beberapa kali mendengarkan lagu itu, saya menjadi yakin bahwa AS TIME GOES BY adalah judul yang sangat mewakili cerita ini.
Hanya itu yang ingin saya sampaikan dan semoga bisa dimengerti.
So, here it is, I present you my new story:
AS TIME GOES BY
Shimbalaiê,
Abiyasha
KAMU SEDANG MEMBACA
AS TIME GOES BY
General Fiction[THE WATTYS 2020 WINNER] Oscar James dan Karan Johandi menjalani dua kehidupan yang sangat bertentangan. Atas campur tangan semesta, dunia mereka dipertemukan dalam sebuah penerbangan menuju Denpasar dari Kuala Lumpur. Tidak ada romansa yang menye...