Hyoyeon sangat bersyukur sekali karna kemarin miyeon-ssaem percaya padanya beruntung kemarin malam ia belajar jadi ia bisa dengan mudah mengerjakan ulangan yang miyeon-ssaem berikan. Dan soal kertas itu ia segera memberitahu bahwa rumus yang ada disana bukanlah rumus untuk kelas 11 tapi itu untuk kelas 12.
Flashback
Hyoyeon hanya memerlukan 15 menit saja untuk menjawab soal-soal yang berada dilembar ulangannya. Dengan percaya diri ia menyerahkan hasil kerja kerasnya kepada miyeon-ssaem yang sedang mengecek hasil ulangan tadi.
"Ssaem aku sudah selesai kau bisa memeriksanya"
Miyeon-ssaem langsung mengangkat wajahnya kearah hyoyeon, dengan cepat ia mengambil kertas jawaban hyoyeon sesekali dahinya tampak berkerut saat nemeriksa jawaban hyoyeon. Senyum tipis dibibirnya mulai tercetak ia merasa sangat puas atas jawaban hyoyeon, tangan nya menuliskan sesuatu dikertas hyoyeon setelah itu kembali memberikannya kepada hyoyeon.
Hyoyeon tersenyum puas saat jawabannya benar semua untunglah ia semalam belajar dengan keras, walaupun ia pintar tapi tetap dia selalu menyempatkan waktu untuk belajar.
"Kau mendapatkan nilai sempurna, hyo"
Hyoyeon tersenyum kecil. "Kamsahabnida, ssaem"
"Lalu apa kau benar membuat contekan ini?" Hyoyeon sedikit terdiam saat miyeon-ssaem bertanya seperti itu. Apa ia harus menjawab bahwa itu milik jungkook? Atau bagaimana?
"E ... eum .. i .. itu bukan punyaku" jawab hyoyeon.
"Lalu ini milik siapa?"
"Aku tidak tahu! Ssaem, aku minta maaf sebelumnya tapi--"
"Tapi?"
"Itu sebenarnya rumus untuk kelas 12 bukan untuk kelas 11 seperti ku"
miyeon-ssaem menatapnya dengan menaikan sebelah alisnya. "Jinjja?" Hyoyeon menganggukan kepalanya, miyeon-ssaem kembali memeriksa kertas contekan yang berada ditangannya. Ia mendesah pelan karna yang dikatakan hyoyeon memang benar ini rumus untuk kelas 12 bukan untuk kelas 11, lalu ia kembali menatap hyoyeon dengan pandangan tanya.
"Apa yang memberimu ini adalah jungkook?"
Hyoyeon sedikit gelagapan saat miyeon-ssaem bertanya seperti itu. "A .. aniyo tadi aku menemukannya didekat kakiku aku fikir itu hanya kertas biasa dan kebetulan saat tadi aku butuh kertas untuk menghitung jadi aku membawanya dan sepertinya jungkook-sunbae melihat itu jadi dia fikir aku sedang menyontek!"
Miyeon-ssaem hanya mengangguk-anggukan kepalanya selama mendengarkan penjelasan yang diberikan oleh hyoyeon. "Ahh, mianhae karna aku tadi langsung merobek lembar jawabanmu"
"Ani, ssaem, tidak apa-apa ini hanya kesalahpahaman saja"
"Mianhae karna aku kau tidak memiliki jam makan siang, hyo"
"Tidak apa-apa ssaem, jika begitu aku pamit ke kelas karna sebentar lagi akan masuk"
"Ne"
Flashback off
Hyoyeon memarkirkan sepeda nya dibawah pohon lebat karna itu memang tempat ia menyimpan sepedanya, setelah selesai ia langsung berjalan kearah kelasnya yang berada di lantai 3.
Ia mulai menekan tombol dengan arah panah keatas setelah itu pintu lift terbuka lebar dengan segera ia memasuki lift yang ternyata kosong. Selama didalam lift tak banyak yang ia lakukan ia hanya memainkan jari-jari tangannya sembari melihat jam tangan yang melingkar ditangan kirinya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Secret Of Nerd!
Teen Fiction"Jangan pernah meng-klaim seseorang lemah! Jika kau tidak tahu menahu latar belakang orang tersebut. Bisa saja orang yang kau anggap Lemah itu akan jauh lebih Kejam diatas dirimu. Jika kau tidak mempercayainya maka akan aku tunjukan kebenarannya!" S...