Rakha dan Nay yang sedang bercanda ria sambil memasak di dapur dikejutkan oleh kedatangan seorang perempuan yang tak lain adalah Maria yang tiba-tiba mengamuk tidak jelas dan langsung menghampiri Nay dengan tatapan bengis. Namun, dilindungi dan dihalangi oleh Rakha yang berdiri didepan Nay.
"Kau sudah membawa makananku Rakha" ucap Maria tersenyum senang
"Mas Rakha dia siapa?" tanya Nay bingung
"Gadis istimewa... Selamat datang di istana SAKHA... Bersiaplah menjadi bagian dari kami sebentar lagi" ucap Maria tertawa misterius
"Apa maksudnya? Mas Rakha ini ada apa?" tanya Nay semakin bingung
"Cepat lari dari sini Nay... Bawa mobil Mas" ucap Rakha langsung mendorong Nay dan memberikan kunci mobilnya
"Nay gak bisa nyetir" sahut Nay bingung
"Nay pergi dari sini" usir Rakha
"Kau mengkhianatiku Rakha hah? Apa kau mengkhianatiku?" bentak Maria emosi
"Nay cepat keluar... Pergi sejauh mungkin" desak Rakha berusaha menghalangi Maria yang akan menarik Nay
"Aku gak bisa nyetir Mas Rakha" keluh Nay panik
"Pergi aja pergi" usir Rakha
Nay langsung berlari kearah pintu keluar. Namun, dengan kekuatan Maria pintu keluar langsung tertutup dan terkunci membuat Nay panik.
"Mas Rakha pintunya terkunci" teriak Nay menoleh pada Rakha
"Hahahaha... Kau sudah masuk di istana kami dan kau akan jadi bagian dari kami gadis istimewa" ucap Maria tertawa
"Maria lepaskan dia!" bentak Rakha emosi
"Dan kau... Kau pengkhianat ternyata!" tunjuk Maria emosi
"Maria kau boleh bunuh aku asal lepaskan dia Maria" bentak Rakha
"Aku menginginkan darah gadismu" ucap Maria menatap tajam Nay
Sedangkan Nay yang kebingungan sama sekali tidak tahu menahu apa yang sedang terjadi antara Rakha dan seorang perempuan yang tak lain adalah Maria.
Nay mencoba memejamkan matanya untuk berkonsentrasi pada pikirannya, karena ia pernah membaca sebuah buku tentang orang-orang istimewa yang mengkonsentrasikan pikirannya untuk bisa mengirim sinyal pertanda butuh bantuan.
"Nay harus fokus" sugesti Nay pada dirinya sendiri
Nay sudah tidak peduli lagi pada Rakha dan Maria yang tengah bertengkar yang entah memperebutkan apa sekarang ini?
"Kau dan dia adalah milikku" tegas Maria
"Kau bunuh saja aku Maria asal lepaskan dia" bentak Rakha emosi
Maria yang emosi dengan kekuatannya langsung saja mendorong Nay yang ada didekat pintu membuat Nay jatuh terpental.
"Auuuw" ringis Nay kesakitan
"Nay" panggil Rakha langsung menghampiri Nay
Melihat kepala Nay yang berdarah membuat Maria senang dan ikut menghampiri Nay namun ditahan oleh Rakha.
"Jangan Maria. Bahkan umurnya masih 15 tahun" tahan Rakha
"Darahnya sangat menggiurkan sekali" ucap Maria mendekati Nay
"Maria... Jangan" tahan Rakha mendorong Maria
"Mas Rakha... Dia siapa?" tanya Nay berusaha menahan sakitnya dan berusaha sadar
"Nay bertahan Nay" ucap Rakha memegang kedua pipi Nay
"Bersiaplah menjadi bagian dari SAKHA anak manis" ucap Maria tidak sabar dan menggapai tangan Nay
KAMU SEDANG MEMBACA
Corious Soul <Selesai>
Misterio / SuspensoTrilogy of 'The Sixth' Kehidupan Geng Blueblood berubah drastis, mereka tiba-tiba menutup diri dari orang-orang sekitar dan menyukai hal misterius karna rasa penasaran mereka ber-6, ditambah keputusan Gema yang tiba-tiba pindah sekolah sejak pembagi...