Berbicara tentang "lamaran"
Maka yang terfikirkan pasti perihal "jodoh"
Padahal ada juga perihal "Ajal"
.
Kadang diri terlalu sibuk memikirkan jodoh
Membayangkan kapan ia akan datang
Kemudian mengajak untuk membina rumah tangga yang indah.
.
Padahal, ajalpun bisa datang kapan saja
Melamarmu yang ada di dunia
Untuk membawamu pergi ke akhirat
Dan meninggalkan dunia yang selama ini engkau tinggali
.
Ajal dan jodoh itu datangnya tak pernah di duga
Semuanya telah tersusun pada rencanaNya
Namun terkadang perihal "Ajal" jangan difikirkan
Karena kalah akan perihal "Jodoh".
.
Jangan hanya perihal "jodoh" yang difikirkan.
Sisihkan waktu untuk sejenak memikirkan "Ajal" yang bisa melamarmu tiba-tiba.
.
Keduanya pasti datang, entah mana yang lebih dulu.
Maka diri haruslah mempersiapkan diri.
Mau ajal ataupun jodoh, tugas kita tetap sama.
Yaitu memperbaiki diri sebaik mungkin.
.
.
Kontribusi oleh @detti_noviani#duniajilbab
KAMU SEDANG MEMBACA
Renungan Remaja Islam
SpiritualitéTentang hal-hal renungan untuk para remaja islam dan untuk semua orang juga, diambil dari berbagai sumber, jadi ini bukan buatan aku sendiri yaaa. Semoga bermanfaat. Dan mari berhijrah! Menjadi lebih baik!