Rumor

1.5K 153 30
                                    

-Rumor-

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

-Rumor-

"Yah! Bangun, ini sudah pagi.." Suara yang berat dan serak itu membuatku terbangun dari tidur.

Aku menoleh ke samping dan melihat Yoongi. Rambutnya yang berantakan membuatku gemas ingin merapikannya.

"Jam berapa ini?" Kataku sambil berdiri dan mengusap mataku.

"Masih jam 4 pagi.." Kata Yoongi sambil pergi ke kamar mandi dan menutup pintunya.

Mataku melebar saat dia menyebutkan waktunya.

"Kau membangunkanku pada pukul 4 pagi?! Seharusnya aku masih bisa tidur hingga satu setengah jam lagi!" Aku merengek di depan pintu kamar mandinya.

"Berisik! Kau cepat pergi ke kamarmu dan bersiap siap. Dan kembali lagi ke sini karena aku akan membuatkan sarapan" Yoongi berteriak dari dalam kamar mandi, yang aku balas dengan menggerutu.

Aku tidak bisa tidur kalau begini!

Karena tidak punya pilihan, aku akhirnya pergi dan bersiap siap. Mungkin mataku terlihat seperti mata panda sekarang.

-

Kami pergi ke sekolah dengan berjalan kaki bersama sama.

Tidak ada yang aneh bukan?

Namun sepertinya siswa siswi disini menatap kami dengan aneh dan saling berbisik.

Apa masalah mereka?!

Dari jauh kami melihat Jimin dan Taehyung yang berlari ke arah kami dengan senyum lebar di wajah mereka.

Saat mereka sampai, mereka langsung menatap kami dengan senyum aneh.

"Jadiii, kapan pertunangannya?" Aku menatap Jimin dengan bingung. Aku dan Yoongi menatap mereka berdua bingung.

"Kami tidak ada hubungan apa apa.." Kata Yoongi pelan.

Entah kenapa itu sedikit membuatku kecewa.

Kecewa?!

Tunggu-

"Kau ini bagaimana, kapan pernikahannya?" Taehyung malah bertanya yang lebih bodoh lagi, hingga itu membuatku tertawa.

"Berhentilah bermain main dan jelaskan apa yang terjadi sebenarnya" Yoongi menatap mereka berdua hingga membuat Jimin dan Taehyung terdiam.

"Kemarin, grup penggosip perempuan yang populer itu menangkap Yoongi hyung yang sedang menjemput Mina. Dan bahkan katanya kalian juga satu apartment!" Aku mengerutkan wajahku.

COLD|MYG✔️Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang