D U A P U L U H S A T U

768 39 0
                                    

"Tak perlu yang mewah asal bisa membuat bahagia saat sepi melanda, cukup sederhana saja melihat canda tawamu."

-Kenzo Bagaskara-

⛅⛅⛅

Akhirnya mereka telah sampai di depan suatu restaurant ternama di Jakarta. Kenzo sudah mematikan mobilnya dan Ia keluar terlebih dahulu untuk membukakan pintu mobilnya Key. Key yang mendapat perlakuan itu hanya bisa tersenyum bahagia. Dan mereka mulai masuk kedalam restaurant itu.

Akan tetapi, mata Key mulai ditutupi dengan kain oleh Kenzo saat mereka berada di pintu masuk.

"Ngapain sih pakai ditutup segala." Protes Key.

Kenzi tidak menjawab itu, dan langsung membimbing Key ketempat duduk yang sudah di pesan dan di dekor semaksimal mungkin.

"Udah sampai nih, lo boleh lepas kain itu." Kata Kenzo sambil membantu membuka kain yang diikatkan di kepala nya Key.

Saat kain itu sudah terlepas, Key langsung diam seribu bahasa, Ia tidak bisa berbicara apa-apa tapi hatinya terus berdegupan dengan kencang.

Kenzo yang melihat itu, hanya tersenyum dan mempersilahkan Key duduk.

Saat Key duduk, Kenzo langsung duduk di hadapan nya.

"Gimana keren nggak?" tanya Kenzo.

"Banget, Ken. Thanks ya." Balas Key.

"Yaudah, lo mau makan apa?" tanya Kenzo sambil memanggil pelayan yang berada di restaurant itu.

Key mulai melihat makanan yang terdapat di menu restaurant itu, dan Ia memilih chicken steak black paper dan mocca float sebagai minumannya. Sedangkan, Kenzo memilih beef steak teriyaki dan cappucino ice sebagai minumannya.

Tidak lama kemudian, pelayan itu pergi ke dapur setelah mencatat pesanan mereka.

"Yaudah tunggu ya, gua mau ke belakang dulu." Kata Kenzo yang perlahan pergi menjauh.

Saat Kenzo pergi, Key mulai melihat seluruh ruangan ini. Dimana terdapat banyak lilin dan juga balon yang letaknya di buat sangat manis. Tidak lupa dengan lampu tumbler berwarna kuning yang menambah kesan lebih menarik. Key sangat bahagia sekali, dia masih tidak bisa menghapus senyuman bahagia nya.

Tidak lama kemudian, Kenzo datang dengan membawa boneka teddy bear dan sebucket bunga. Dengan cepat, dia langsung memberikan kepada Key. Key yang masih tampang bingung hanya bisa diam memandanginya.

"Buat lo." Kata Kenzo singkat yang berhasil membuat jantung Key memompa lebih cepat.

Key hanya tersenyum dan menerima semua itu, Ia terus memandangi pemberian Kenzo itu. Akan tetapi, di tengah sebucket bunga itu terdapat kotak kecil berwarna merah. Ia segera mengambil dan membukanya.

Saat kotak itu sudah terbuka, Key hanya memandangi isi didalam kotak itu. Kenzo yang melihatnya bingung dan mulai bertanya kepada Key.

"Kenapa cuma dilihat doang, nggak suka ya?" tanya Kenzo hati-hati.

Key tidak menjawab dan langsung meraih kalung liontin yang terdapat di dalam kotak itu, dan juga Ia mengambil secarik kertas kecil yang terselip di dalam kotak itu. Key langsung membacanya. Setelah selesai membaca tulisan itu Key sangat kaget.

Double "K" Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang