10 hal yang membuat seorang raja kalem maniak oreo benar-benar bahagia:
1. Berbicara/chatingan dengan teman (terutama teman dekat).
--> Memang kelihatannya sederhana, tapi asal kalian tahu, aku senang sekali. Apalagi kalau tiba-tiba di-chat duluan. Aku bukan tipe yang gampang mencari topik pembicaraan, makanya aku merasa cukup segan kalau mau chat duluan. Aku pun bukan tipe yang bisa diajak seru-seruan nyableng (aku kan kalem sedunia /plak). Jadi, aku minta maaf, ya, bagi kalian yang merasa bosan chatingan denganku. :)2. Bertemu dengan aktor dan aktris idolaku.
--> Tanpa perlu kuberitahu, sepertinya kalian sudah tahu siapa yang kumaksud. :D
(Psst! Chris Hemsworth dan Elizabeth Olsen :v)3. Oreo dan makanan-minuman yang memiliki rasa Cookies n Cream.
--> Iya, iya, aku ini maniak oreo. Segala macam makanan ataupun minuman yang punya hubungan sama oreo, pasti aku bakal coba. Sejauh ini, yang paling kusuka itu cokelat D*iry Milk Oreo sih. :34. Ada orang yang peka dengan keadaanku.
--> (Mode non baku) Yaampon, nggak tau mau jelasinnya gimana. Pokoknya gitu deh.5. Di-notice author webtoon/wattpad ataupun YouTuber favoritku.
--> Semua orang pastilah ingin di-notice oleh orang yang difavoritkannya. Aku termasuk salah satunya. Pasti rasanya senang sekali jika komentar tak berfaedahku dibalas oleh author ataupun YouTuber yang aku favoritkan. :D6. Mendengarkan lagu-lagu favorit.
--> Kebanyakan lagu yang aku suka itu lagu western, sih. Hanya saja, beberapa hari belakangan, aku suka mendengarkan lagu K-Pop; terutama BTS dan ITZY.7. Membuat cover dan grafis-grafis lainnya.
--> Bisa dibilang, membuat cover itu salah satu caraku untuk merelaksasikan diri dari segala macam kepenatan hidup. Memang aneh, tapi begitulah diriku. :vAku pun senang sekali jika kalian-kalian yang pernah memintaku cover menyukai cover yang kubuat. Aku jadi merasa sangat dihargai. :)
8. Ceritaku dibaca banyak orang.
--> Aku merasa aku masih memiliki banyak sekali kekurangan dalam tulisanku. Jadi, senang sekali rasanya jika orang-orang mau membaca tulisan-tulisanku dan menyukainya.9. Membeli (re: menumpuk) novel.
--> Ya, mulai tahun lalu, i guess (?), aku sering membeli novel. Novel pertama yang kubeli dan selesai dibaca adalah Maddah. Awalnya, kukira novel itu seram. It turns out, ceritanya tidak seram sama sekali. :vSetelah itu, aku sering membeli novel-novel. Kebanyakan novel yang kubeli adalah jebolan wattpad. Tapi ada juga yang bukan. Namun, semua novel itu belum aku selesai baca sampai sekarang. :)
10. And, last but not least, Keluarga.
--> Rumah itu bukan hanya tempat untuk berteduh, tetapi tempat di mana kita bisa merasa hangat dan secure. Tidak mungkin kita menyebut tempat yang tidak membuat kita nyaman dan aman adalah rumah, kan?Begitu pula keluarga. Mereka selalu ada dalam setiap tahap-tahap pertumbuhanku sampai sekarang. Dan, harus kuakui, FLC sudah seperti rumah keduaku. Orang-orangnya ramah, baik hati, kelewat humoris, dan pastinya sableng tiada tanding. Terima kasih, ya. Terima kasih sudah mau menerimaku yang aneh dan anu ini. ;)
KAMU SEDANG MEMBACA
FLC WRITING CHALLENGE : APRIL
Non-FictionDaripada mengisi karantina corona dengan hal gabut, mending ikut ngisi Daily Routine yuk bareng member FLC yang maso dan waras Cover nya dari Orang (Sok) Kalem @anomaliez