Udah tahu mitos dari gunung ini?
Berada dalam ring of fire, Indonesia jadi surganya wisata pegunungan. Ada banyak gunung terindah yang bisa ditemukan di tanah air. Banyak pendaki dari luar negeri sengaja datang ke Indonesia untuk menaklukkan dan melihat sendiri keindahan gunung tersebut.
Setiap gunung biasanya punya kisah mistisnya sendiri. Begitu pula dengan gunung-gunung terindah ini. Ada banyak mitos yang membuat pendaki keder untuk menjelajahinya. Tapi, justru inilah yang membuat gunung ini jadi menarik untuk dikunjungi.
7 gunung terindah yang menyimpan kisah misteri
Deretan gunung terindah ini jangan sampai kamu lewatkan. Kisah misterinya juga akan membuat petualanganmu semakin seru. Dengan bekal yang cukup, kamu akan merasakan pengalaman yang luar biasa.
1. Gunung Rinjani, tempat bersemayamnya Dewi Anjani
Gunung terindah di Nusa Tenggara Barat ini dinobatkan sebagai wisata trekking terbaik di Asia Tenggara. Keindahannya sudah dikenal oleh pendaki di seluruh dunia. Banyak yang mampir ke gunung ini untuk melihat keindahan tersebut secara langsung.
Masyarakat sekitar percaya bahwa gunung ini adalah tempat persemayaman jin penguasa daerah tersebut bernama Dewi Rinjani. Di puncaknya, ada istana jin tak kasat mata yang tampak di saat-saat tertentu saja.
2. Gunung Semeru yang punya kisah mistis
Berkat film 5 Cm, Gunung Semeru terutama Puncak Mahamerunya jadi dikenal oleh banyak orang. Salah satu gunung terindah di Indonesia sekaligus tertinggi di Pulau Jawa ini punya pemandangan alam yang indah khas gunung berapi.
Ada banyak kisah misteri yang sering didengar oleh para pendaki. Salah satu yang cukup populer adalah mitos patung di Arcopodo. Di kawasan ini, ada dua patung prajurit Majapahit yang katanya hanya bisa dilihat oleh orang yang punya mata batin.
3. Gunung Kelimutu dengan telaga warna di atas puncaknya
Gunung terindah lainnya yang nggak boleh kamu lewatkan adalah Gunung Kelimutu di Nusa Tenggara Timur. Di puncaknya, kamu akan disuguhkan pemandangan kawah yang katanya bisa berubah-ubah warnanya. Tak heran kalau gunung ini dapat penghargaan sebagau gunung terindah di Indonesia.
Selain indah, gunung ini juga menyimpan kisah misteri yaitu adanya burung penjaga arwah di sekitar kawah. Katanya, menjelang acara tertentu, burung misterius ini muncul dengan suara yang nyaring dari pagi hingga tepat sesaat sebelum upacara tersebut dilakukan.
4. Gunung Bromo dan kisah istana gaib tingkat 18
Gunung Bromo jadi salah satu gunung terindah di Jawa yang sering dikunjungi oleh turis domestik maupun mancanegara. Berada di ketinggan 2.329 mdpl, gunung ini punya pemandangan indah yang sering dijadikan tempat selfie.
Di balik keindahannya, gunung ini punya kisah mistis tentang tempat persembunyian benda pusaka milik para dewa yang merupakan peninggalan kerajaan Majapahit. Selain itu, di sekitar gunung ini juga dipercaya ada istana gaib yang tingginya mencapai 18 tingkat.
5. Gunung Prau, spot terbaik di Asia Tenggara untuk dapat golden sunrise
Tempat berburu sunrise yang paling sering dikunjungi turis dan jadi favorit banyak orang adalah Gunung Prau. Dari puncak salah satu gunung di Pulau Jawa ini, kamu bisa melihat golden sunrise yang indah. Nggak kalah dari pemandangan puncak gunung lainnya seperti Gunung Merbabu, Merapi, Slamet, Sumbing, dan Sindoro.
Bahkan sejak 2014, Gunung Prau jadi spot terbaik untuk melihat pemandangan matahari terbit terbaik di Asia Tenggara. Gunung ini menyimpan kisah yang cukup menyeramkan. Bentuknya menyerupai pocong, membuatnya disebut sebagai gunung mayit. Mitos tempat persemayaman para dewa juga akan kamu dapati.
6. Gunung Kerinci dengan mitos orang kerdil yang populer
Di daerah Sumatera, tepatnya di Jambi, terdapat gunung terindah yang akan membuatmu takjub dengan pemandangan alamnya. Salah satu gunung tertinggi di Indonesia ini punya jalur pendakian yang cukup sulit dan juga menantang dengan kemiringan hingga 60 derajat.
Di sini, terdapat mitos tentang penampakan orang pendek (Uhang Pandak) dan orang dengan kaki terbalik yang sudah beredar sejak puluhan tahun lalu. Meski belum ada yang mengkonfirmasi kebenarannya, masyarakat sekitar percaya dengan keberadaan makhluk aneh ini.
7. Puncak Jayawijaya yang diselimuti salju abadi
Gunung tertinggi di kawasan Indonesia, Oceania, dan Benua Australia ini keindahannya sudah terkenal di dunia internasional. Puncaknya yang selalu tertutup salju membuat Gunung Cartenz dinobatkan sabagai Situs Warisan Dunia UNESCO sejak 1999.
Dengan tinggi yang mencapai 4.884 mdpl, biaya pendakiannya cukup mahal sekitar Rp25 jutaan. Konon, dulunya Puncak Jayawijaya adalah dasar lautan karena banyak ditemukan fosil laut dan rumah kerang di puncak gunung.
Deretan gunung terindah yang ada di Indonesia ini akan membuatmu semakin takjub dengan keindahan alam yang ada. Sempatkan mengunjungi gunung ini setidaknya sekali seumur hidup agar kamu tidak menyesal.
Selesai - Coklat
KAMU SEDANG MEMBACA
Anything Scary (versi indonesia)
HorrorUrban legend, mitos, tempat angker, misteri, dan hal-hal yang berkaitan dengan supranatural, dan lain-lain