Episode 4 "Bertemu dengannya lagi"

1.1K 124 51
                                    

————————————————
Warning:

·Dilebih-lebihkan
·Moga nyambung :)
·Agak bertele-tele
·Tidak bermaksud menyinggung siapapun
————————————————

"Semua peserta didik dipersilahkan untuk meninggalkan ruangan"

Semua CH bangkit dari kursi mereka dan segera meninggalkan ruangan. Netherlands hanya melihat kartu pengenal yang dikalungin . Di sana terlihat identitas dan kelasnya.

Plak!

"Bel, ga usah nepuk-nepuk bisa ga sih?" Tanya Netherlands dingin.

"Kagak" jawab adiknya tanpa dosa.

Netherlands hanya mendengus kesal dan masih serius dengan kartu tanda pengenalnya itu, sampai ada satu negara yang membuat perhatian Neth teralihkan.

"Kita ternyata sekelas ya!"

"Iya!"

"Hentikan perkataan kalian itu, hahaha"

"Kenapa?"

"Ga apa-apa sih, hm...lupakan saja! Ayo!"

"Suara itu..."

"Kakak!" Belgium mengibas-ngibaskan tangannya di depan wajah Neth. Netherlands yang terkejut langsung menepis tangan Belgium cukup keras.

"Maafkan aku, aku terkejut tadi" Netherlands mengusap-usap tangan Belgium yang dia tepis tadi.

"Sakit tau...ach"

"Ma-maaf" muka Netherlands terlihat khawatir.

"Ada apa?" Tanya Luxembourg sambil menghampiri mereka berdua, entah darimana.

"Ini Kakak menepis tanganku" jawab Bel dengan beberapa suara rintihannya.

"Hm?" Luxembourg langsung menatap sinis kakaknya itu.

"Aku sudah bilang, aku tidak sengaja" Netherlands menyangkinkannya.

"Dimohon untuk para peserta didik segera menuju kelas. Sekitar 30 menit lagi kelas dimulai"

"Udah-udah, kakak kelas berapa?" Tanya Belgium.

"Kelas II" jawab Netherlands.

"Wah? Aku kelas IV"

Note: semua tingkatan di sini sama. Jadi 'IV' atau 'II' hanya untuk nama kelasnya saja.

"Iya. Kalo kamu Lux, kelas berapa?"

"Sama kayak Belgium"

"Oh...ya udah sana pergi, syuh" Netherlands mengibaskan tangannya seperti mengusir seekor kucing.

Belgium dan Luxembourg hanya menatap sinis Neth sebelum mereka pergi.

"Oh ya, jangan sampai membuat keributan ya!" Ucap Netherlands mengejek.

"Harusnya kami yang berkata seperti itu!" Luxembourg dan Belgium menoleh lalu berjalan lagi.

Netherlands yang melihat mereka berdua tersenyum tipis, lalu pergi ke arah yang berlawanan dengan mereka.

Kelas II

"Yang sekelas sama kita siapa aja?" Tanya Ame sambil mengecek siapa saja yang sudah ada di kelas. Ditunjuk satu-satu.

Please, Help me...|| Countryhumans Netherlands x Indonesia [Hiatus]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang