"Antusias" adalah kata yang tepat untuk menggambarkan keadaan dan sikap ku dan teman-temanku saat ini. Kami sangat senang dan antusias ketika mendengar Kabar bahwa angkatan kami akan segera melaksanakan Kegiatan KKN di beberapa Kampung. Kesenangan itu kembali bertambah ketika aku melihat papan pengumuman. Ternyata aku berkelompok dengan teman satu Tim ku. Ya, mereka adalah Ahmad, Daniel, Gea, dan Kelia. Sedangkan aku menjadi Ketua Pimpinan. Dan Nama Kampung yang akan kami datangi pada kegiatan KKN ini bernama "Kampung Damai".
Ah, aku sangat tidak asing dengan kampung ini. Bisa dibilang Kampung ini adalah Kampung yang paling terkenal di Yogyakarta. Dari yang kubaca di internet Kampung ini adalah Kampung yang sangat Asri, Tenang dan Damai(sesuai dengan nama Kampung nya). Kampung ini juga terkenal dengan warga kampung nya yang begitu Sopan dan Santun, Pepohonan dan Rerumputan masih menghampar luas, Juga adat istiadat yang masih begitu kental.
Kami pun mengucap rasa syukur kepada Tuhan atas apa yang telah diberikan-Nya kepada kami. Sungguh belum pernah aku rasakan Antusias dan Kesenangan seperti ini dalam hidup ku.
"Hal yang tak kuketahui dan kusesali adalah datang ke Kampung itu. Entahlah, sejak mendengar nama kampung itu perasaan ku begitu senang pada awalnya. Namun, berubah seketika sejak kami datang ke kampung itu..."
KAMU SEDANG MEMBACA
Kampung Santet "Dendam Tanpa Ujung Membawa Petaka"
HorrorSemua berawal dari Dendam, Dendam Tanpa Ujung yang berakhir pada sebuah Malapetaka. Durman adalah orang yang telah membawa Dendam itu. Dendam yang berujung pada Santet yang hampir menghabisi seluruh Warga di Kampung itu. Namun sebelum Ia berhasil me...