d u a p u l u h d e l a p a n

4.8K 357 148
                                    

• H A P P Y R E A D I N G •

Website SMA Lentera Intelegency, kini sudah heboh gara-gara ada seseorang yang memposting sesuatu. Di duga sekolah mereka berduka kembali, karena ada seorang siswi yang bunuh diri. Siswi berinisial P di temukan meninggal pagi tadi dan diduga siswi ini di dorong oleh pacarnya sendiri.

Para murid yang sedang berjalan di kolidor kini sudah berbisik-bisik mengenai postingan itu. Pagi ini sekolah mereka sangat heboh, untung saja korban sudah di bawa ke rumah sakit walaupun sudah tidak bernyawa.

"Ini beneran si Putri?"

"Wah gila, pacarnya gak punya otak"

"Bangsat juga ternyata si Riky"

"Ngeri juga yah lama-lama ini sekolah"

"Kenapa jatohnya harus kayak gitu?"

"Itu pasti sakit banget, pagernya kan tajem"

"Riky psychopat?"

"Ganteng sih, tapi sayang dorong pacarnya"

"Yang satu dorong temennya, yang satunya lagi dorong pacarnya. Emang gada yang beres"

Pembicaraan mereka mulai terdengar di setiap kolidor. Korban kali ini memang mengerikan, siswi ini jatuh dari atas dan di bawahnya ada pagar yang atasnya sangat tajam. Dan tubuh siswi ini sudah pasti tertusuk.

"Gila, bentar lagi pasti ini postingan di hapus" ujar Raga yang sedari tadi fokus dengan ponselnya.

"Si Aren pasti bakalan di panggil le ruang bk" jelas Letta.

"Bisa-bisanya dia posting fotonya" ujar Audrey yang ngeri melihat foto korban yang tertusuk pagar.

"Apa ada ni?" tanya Nada yang baru saja masuk ke dalam kelas.

"Biasa, bunuh diri" jawab Letta santai.

"Lagi?"

"Iya, tapi kali ini beda lagi. Nih lo liat fotonya, katanya yang dorong dia ini pacarnya" balas Audrey sambil memperlihatkan postingan yang heboh di website sekolah.

"Ini beneran?" tanya Nada ngeri.

"Gak tau juga, tapi kata potingan ini beneran" jawab Letta.

Setelahnya terdengar pengumuman di setiap kelas, sepertinya ada arahan dari kepala sekolah. Hari ini sepertinya guru-guru sedang sibuk dan semua kelas sudah di pastikan mendapatkan tugas. Ingat kelas mereka tidak pernah ada jam kosong.

"Kepada Saren Novita, harap segera datang ke ruang bk. Sekali lagi kepada siswi yang bernama Saren Novita segera datang ke ruang bk."

"Nah kan, di panggil juga tu anak" ujar Audrey.  Seketika semua murid langsung fokus dengan tugas mereka.

"Ada yang gak lo paham?" tanya Gaby ketika melihat Raga yang sepertinya sedang kebingungan.

"Ada banyak sih" jawab Raga yang terkekeh.

"Yang mana? Biar gua bantu" ujar Gaby dengan senyuman andalannya. Raga langsung menunjukkan materi yang dirinya tidak mengerti.

Novum Corpus [Transmigration] ✅Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang