Setelah perjalanan yang cukup lama.
Akhirnya Aurora pun menginjakkan kakinya di bandara internasional los angeles tepat jam 9 pagi.
Aurora pun menelpon seseorang.
"Dika udah waktunya Lo kembali. Grania udah berubah banyak. Gue mantau kesehariannya lewat orang suruhan gue. Dia udah menyesali semua perbuatannya dimasa lalu, dia udah jadi orang yang lebih baik sekarang. Gue udah atur semuanya. Lo siap2, 2 jam lagi pesawat lo jalan dan kali ini gue gak akan halangi Lo lagi untuk ke Grania kayak dulu.
Gue tau Lo udah kangen banget sama dia. Maaf kalo gue udah egois nahan Lo untuk gak ketemu sama dia. Gue misahin kalian berdua untuk kebaikan kalian juga. Gue mau kalian berdua bertemu lagi dengan versi yang lebih baik lagi." Ucap Aurora.
"Makasih ya Aurora atas semua kebaikan Lo selama ini." Ucap Dika
"Sama-sama. Gue udah kirim lokasi terbarunya Grania. Gue harap kalian berdua bakal bahagia setelah ini" ucap Aurora terdengar tulus.
"Lo sekarang dimana?" Tanya Dika.
"Di bandara LA gue bakal lanjutin kuliah disini bareng cowok gue" ucap Aurora.
"Syukurlah. Jadi Lo gak galau lagi karena jauh dari pacar" ejek Dika.
"Ya nih. Lo juga bentaran lagi bakal ketemuan sama cewek lo" sindir Aurora.
Dika hanya tertawa.
"Yaudah kalo gitu gue tutup ya. Gue mau siap2 jalan ke bandara sekarang. Lo hati-hati sampai di apartemen" ucap Dika.
"Pasti. Lo juga safe flight" ucap Aurora.
"Sekali lagi makasih" ucap Dika.
"Muak gue denger Lo terimakasih mulu dari dulu" ucap Aurora.
"Gue bakal terus berterimakasih sepanjang hidup gue sama Lo" ucap Dika.
"Udah jangan banyak bicara. Buruan pergi kalo sampai ketinggalan pesawat gue gak tanggung jawab" ucap Aurora.
"Kalo gitu gue tutup panggilannya. Bye Aurora" ucap Dika.
"Bye Dika" ucap Aurora. Panggilan pun terputus.
Aurora hanya tersenyum dan melanjutkan perjalanan sambil Menggeret kopernya yang berukuran besar itu. Saat ia berjalan berhasil menarik perhatian orang-orang disana. Dengan kacamata yang bertengger manis di hidung mancungnya.
Sudah dapat dipastikan bagaimana cantik dan elegannya seorang Aurora.
Seseorang yang berpakaian jas hitam datang menghampiri Aurora.
"Selamat datang kembali Nona" sapa orang itu.
"Terimakasih. Tolong antarkan saya ke apartemen yang ditempati Jisung" ucap Aurora.
"Baik Nona" ucap pria itu sambil mengambil alih koper Aurora dan mulai membawanya dengan Aurora yang berjalan terlebih dahulu.
25 menit perjalanan lamanya. Akhirnya Aurora sampai di apartemen.
"Nona mari saya bantu bawakan kopernya keatas" tawar pria itu.
"Tidak perlu. Saya bisa membawanya sendiri. Kamu kembali saja ke perusahaan. Daddy pasti lebih membutuhkan kamu.
"Baik Nona. Kalo begitu saya permisi" ucap pria itu sedikit menundukkan sedikit badannya dan berbalik arah menuju mobil.
Aurora langsung berjalan masuk melalui pintu utama. Dan kehadiran nya membuat semua para pekerja disana menyapa dengan ramah. Dan dibalas senyum tipis oleh Aurora. Sampai akhirnya ia masuk kedalam lift.
KAMU SEDANG MEMBACA
CUPU! I LOVE YOU
Teen FictionAurora Zoey Aditama cewek cantik blasteran indo Amerika yang sangat terkenal dan sangat disegani di sekolah SMA Aditama Utama. Dari namanya nya saja sudah dapat disimpulkan bukan. Yup, dia merupakan cucu dari pemilik sekolah swasta tersebut. karna...