18. Kembali Ke Kota

330 36 7
                                    

Sesampainya di cabang balai pelindung terdekat ternyata tempat itu sudah kosong dan ditinggalkan oleh balai pelindung. Tim dewan spartan pun segera turun untuk memastikan keadaan cabang balai pelindung yang telah ditutup.

"Del cabang balai pelindung nya tutup" Ucap Olla kepada Adel.

"Ada yang aneh la" Ucap Adel kepada Olla.

"Aneh gimana del?" Tanya Olla memastikan.

"Kenapa cabang ini tutup, padahal kalau dilihat dari keamanan tempat ini bisa dibilang aman, apalagi soal keamanan mereka pasti juga punya evolator kuat buat jaga disini" Jawab Adel kepada Olla.

"Ada yang aneh del" Ucap Muthe kepada Adel.

"Aku juga ngerasa begitu tapi aku bingung bagian mana yang aneh" Ucap Adel kebingungan.

"Mendingan kita bagi tugas buat mastiin keamanan daerah sini kak" Ucap Cristi kepada Adel.

"Terlalu bahaya buat kita berpencar sekarang" Ucap Zee kepada Cristi.

"Emang kenapa kak?" Tanya Cristi penasaran.

"Ada sesuatu yang baru ngawasin kita dan menolak kehadiran kita" Ucap Zee kepada Cristi.

"Bener kata zee, harimau didalem juga kelihatan gelisah saat kita sampe sini" Ucap Chika kepada yang lain.

"Kalau gitu kita kembali ke kota, kita daftar di markas utama balai pelindung" Ucap Adel mengajak yang lain untuk meninggalkan tempat itu.

Akhirnya tim dewan spartan pun meninggalkan markas milik salah satu cabang balai pelindung dan menuju kota untuk mendaftar di markas utama balai pelindung.

Ditengah-tengah perjalanan Muthe sedang berada di depan monitor dan tiba-tiba menghentikan perjalanan tim dewan spartan lalu berbicara sesuatu kepada teman-temannya.

"Gaes mendingan kita nggak usah daftar di balai pelindung dulu deh" Ucap Muthe kepada tim dewan spartan yang lain.

"Emang kenapa muthe?" Tanya Ashel kebingungan.

"Menurut berita terbaru kondisi kota juga baru nggak baik-baik saja, satu bulan lagi gerhana bulan merah bakalan terjadi dan menurut penelitian dari para peneliti nanti disaat gerhana bulan merah semua inflator akan lebih menakutkan karena evolusi dari setiap sel di tubun inflator akan meningkat ke tingkat maksimal selama masih ada gerhana bulan merah" Ucap Muthe menjelaskan kepada teman-temannya.

"Terus apa hubungannya sama alasan kamu ngelarang kita buat daftar dibalai pelindung?" Tanya Lulu kepada Muthe.

"Hubungannya adalah kalau kita daftar sebagai anggota balai pelindung maka dimalam gerhana bulan merah kita bakalan diminta menjaga kota dari serangan para inflator tapi kalau kita bukan anggota balai pelindung maka kita bisa bebas untuk melawan inflator tanpa harus melindungi kota bahkan kita bisa berburu inflator kedua buat masing-masing dari kita" Jawab Muthe kepada Lulu.

"Jadi simplenya adalah kalau kita daftar jadi anggota balai pelindung maka saat gerhana matahari merah nanti kita bakalan jadi pihak yang bertahan sedangkan kalau kita jadi tim yang bebas tanpa terikat ke salah satu pihak maka kita bakalan bisa jadi pihak yang menyerang karena kita nggak punya tugas yang harus kita lakukan. Bener gitu?" Tanya Jessi kepada Muthe.

"Bener banget jes" Jawab Muthe singkat.

"Ketika seorang yang diburu berbalik menjadi pemburu" Ucap Adel sambil menunjuk kearah Muthe.

"Aku setuju sama usulan muthe, kita bisa meningkatkan kekuatan kita disaat kekacauan itu terjadi" Ucap Adel menyetujui usulan Muthe.

"Tapi del kita butuh banyak sumber daya buat kedepannya kalau bukan dari balai pelindung mau darimana del?" Tanya Freya kepada Adel.

Luka dan HarapanTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang