[33] Liburan??

106 4 0
                                    

Bismillahirrahmannirrahiim

《Happy reading guys》
.
.
.

• 07.15 WIB

Kini Haura tengah berada dalam perjalanan menuju tempat prakerin, kali ini ia bukan di antar oleh Tasya, melainkan ia di antar oleh Ghifa, karena hari ini Ghifa sekalian ingin pergi ke pondok yang menjadi tempatnya belajar ilmu agama selama beberapa tahun itu

"Kamu tempat PKL nya di sebelah mana?", tanya Ghifa yang kini tengah fokus menyetir mobil

"Di sebelahnya Ramayana, tapi nanti turunnya dindepan sana aja, kakak gak usah nyebrang, biar aku nyebrang sendiri"

"Jangan ngaco! Kaki kamu belum sembuh, nanti kalo ada apa-apa kakak lagi yang kena marah Ibu sama Ayah"

"Emang kakak pernah kena marahin gegara aku? Gak kebalik?"

Seketika Ghifa pun membungkam mendengar perkataan adeknya itu. Sesakit itu kah hati nya hingga trauma yang ia rasakan dulu masih terasakan hingga saat ini??

Hingga sampailah mereka di tempat yang Haura katakan, sengaja Ghifa menurunkan Haura disana, karena lebih memilih mengalah dan menuruti apa yang adek nya itu katakan. "Aku berangkat dulu deh, Assalamu'alaikum", ucap Haura sembari turun dari mobil milik kakak nya itu

"Wa'alaikumussalam. Hati-hati Ra!"

Haura pun mulai menyebrangi jalan dan masih di pantau oleh Ghifa dari seberang sana. "Maafin keluarga mu Ra", gumam Ghifa sembari menatap sendu adek nya itu

Hingga pada akhirnya, Haura pun sampai tepat di depan toko tersebut, dan baru lah Ghifa melanjutkan perjalanannya

"Assalamu'alaikum", ucap Haura yang baru saja sampai

"Wa'alaikumussalam", jawab mereka yang berada di ruangan packing

Haura pun duduk bergabung dengan mereka, namun.. seketika pandangannya tertuju pada Bu Novi dan juga mba Tata yang tumben sekali ada di ruangan ini? Reflek ia pun bersalaman kepada mereka, karena awalnya Haura benar-benar tidak melihat keberadaan mereka berdua. "Eh? Astagfirullahal'adzim, maaf-maaf, tadi aku gak liat kalian ada disini", ucap Haura sembari bersamalam kepada mereka berdua

"Ya Allah Ra.. sebesar ini gak kelihatan dimata mu?", ucap mba Tata

Haura pun terkekeh malu. "Ngga, hehe.. lagian mba duduk nya di pojok?"

"Adem soal nya Ra disini deket kipas"

"Oke.. ini semua nya udah pada kumpul kan?", ucap Bu Novi yang memulai pembicaraan, sepertinya.. beliau ingin menyampaikan sesuatu hal yang penting?

"Udah", jawab mba Niar

"Jadi.. Alhamdulillah, belakangan ini pesanan lagi banyak banget yang masuk, dan syukurnya.. satu persatu udah pada di kirim, tinggal pesanan tas dari SMK Islamic Centre sama pakaian toga yang belum selesai di packing dan akan di ambil besok"

"Jadi dengan ini.. Ibu sama Bapak memutuskan buat ngajak kalian untuk berlibur ke suatu tempat selama 3 hari 2 malam. Siapa yang mau ikut??", sambung Bu Novi

Suasana di ruangan packing pun riuh karena antusias mereka yang nampak nya bahagia mendengar berita ini

"Weyyyy ikut lah aku, gasss gak sih?", jawab Fathur dengan antusias

"Gass lah, saya ikut", jawab Aznanta

"Asiikk.. jalan-jalan nih?", ucap Karin

"Kapan, Bu?", tanya Haura

"Nanti hari rabu depan, semua biaya udah kami tanggung, jadi nanti kalian bawa uang buat jajan kalian aja disana, sama bawa barang-barang yang kalian perluin selama 3 hari"

Dia Aznanta [End]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang